Kiprah Maya Stolastika Boleng Wujudkan Pertanian Organik, Gagal Berulang Kali Hingga Sukses Besar

Maya Stolastika Boleng
Sumber :
  • satu-indonesia.com

Pada tahun 2012, Maya Stolastika Boleng pernah bekerja di salah satu perusahaan biro perjalanan dan wisata hingga sempat berganti-ganti pekerjaan. Karena merasa bukan passion, akhirnya ia memutuskan resign untuk kembali memenuhi keinginannya dalam melanjutkan apa yang telah ia rintis bersama kawan-kawan mudanya dahulu, yaitu mewujudkan pertanian organik demi kualitas pangan lokal yang tak hanya menghasilkan buah, sayur yang sehat tapi juga tujuan mulia mengurangi dampak negatif penggunaan pupuk kimia dan pestisida di pertanian.

Sebab, pertanian organik memberikan banyak manfaat seperti menjaga kesehatan tanah, menyeimbangkan ekosistem dan menyehatkan tubuh bagi yang mengonsumsinya. Menurut sejumlah penelitian bahwa sayuran dan buah organik lebih kaya akan nutrisi serta zat antioksidan, lebih segar, aman secara kimiawi sehingga rasanya relatif lebih enak dan renyah.

Perempuan yang merupakan lulusan Universitas Negeri Surabaya jurusan Sastra Inggris (2010) tersebut melebarkan sayap usaha pertanian organik dengan mendirikan Twelve's Organic. Jika menilik laman instagram resmi @twelve.organic tertulis alamat berada di Jalan Pandugo Timur II/9 B-5, Surabaya, Indonesia, 60297.

Twelve's Organic juga sering mengundang tamu luar negeri untuk datang ke kebunnya. Dalam salah satu unggahan akun instagram tersebut terdapat penjelasan bahwa kebun Twelve's Organic tersebar dan terletak di beberapa titik antara lain di dusun Claket dan dusun Mligi, kecamatan Pacet, kabupaten Mojokerto. Daerah antara kawasan pegunungan, Gunung Welirang serta Gunung Penanggungan dengan suasana asri, udara sejuk, air bersih dari mata air pegunungan.

Twelve's Organic berkomitmen menjaga kelestarian lingkungan sehingga penggunaan input kimia sintesis sangat dibatasi bahkan dieliminasi dalam proses menghasilkan produk hingga pengiriman produk sampai ke tangan konsumen. Twelve's Organic mempunyai 300 pelanggan rumah tangga, 4 toko organik, 3 reseller dan ratusan konsumen yang tersebar di Jakarta, Situbondo, Surabaya, Gresik, Mojokerto, Malang, Sidoarjo, Bogor, Tangerang.

Atas kiprahnya di dunia agraria sekaligus sebagai penyuluh pertanian Indonesia, Maya Stolastika Boleng sangat menginspirasi dan tak hanya menikmati kesuksesannya sendiri. Ia diketahui rajin memberikan kursus ekslusif kepada para petani tentang pemahaman soal pertanian organik supaya petani lebih mandiri dan mempunyai pasar sendiri. Dua kelompok tani yang dimiliki Maya yaitu Kelompok Petani Madani yang berfokus pada tanaman sayuran. Sedangkan Kelompok Petani Swadaya yang fokus menanam raspberry dan bluberry. Bukan cuma itu saja, Maya Stolastika Boleng juga mengedukasi para generasi muda mulai dari anak-anak lulusan SD, SMP, SMA juga sarjana mengenai pertanian organik.

Berkat dedikasi waktu dan energi yang Maya Stolastika Boleng curahkan sepenuhnya dalam mengeksplorasi, mengolah dan memperbaiki kualitas pangan dan lingkungan ia pun menjadi salah satu tokoh inspiratif sebagai petani organik millenial sampai masuk jajaran penerima Apresiasi SATU Indonesia Award tahun 2019 yang digelar oleh PT. Astra International Tbk yang pada tahun ini acara penghargaan tersebut kembali dibuka dengan mengusung tema "Semangat Hari Ini dan Masa Depan Indonesia."