Ada Jakarta, Kim Sejeong Umumkan Jadwal dan Lokasi Tur Konser Pertama "The 門"

Kim Sejeong
Sumber :
  • Twitter/ soompi

OlretAktris sekaligus idola K-Pop, Kim Sejeong akhirnya akan segera menyapa para penggemar lebih dekat melalui rangkaian tur konser pertamanya.

Mengutip dari Soompi pada Selasa (1/8/2023), konser bertajuk 'The 門' tersebut akan dimulai pada bulan September mendatang.

Berdasarkan poster jadwal yang telah dibagikan, Kim Sejeong akan membuka gelaran tur konser 'The 門' di Seoul pada tanggal 23 dan 24 September 2023.

Usai menggelar konser pertama di Seoul, Sejeong akan mengunjungi sejumlah negara di Asia di antaranya Hong Kong pada tanggal 29 September 2023, Manila pada tanggal 1 Oktober 2023, dan Jakarta pada tanggal 7 Oktober 2023.

Selanjutnya Sejeong akan menyapa para penggemar di Taipei pada tanggal 15 Oktober 2023, Tokyo pada tanggal 21 Oktober 2023, Singapura pada tanggal 26 Oktober 2023, Kuala Lumpur pada tanggal 29 Oktober 2023, dan Bangkok pada tanggal 4 November 2023.

Tidak hanya di kota-kota besar di Asia saja, Sejeong juga akan menggelar konser pertamanya di Melbourne pada tanggal 17 November 2023, dan terakhir di Sydney pada tanggal 19 November 2023.

Untuk tempat pelaksanaan konser dan penjualan tiket akan diumumkan selanjutnya.

Konser pertama Kim Sejeong sebagai artis kali ini merupakan kelanjutan dari comeback album terbarunya yang dijadwalkan rilis pada bulan September 2023 mendatang.

Para penggemar pun sudah tidak sabar untuk menyaksikan penampilan Kim Sejeong kembali sebagai seorang penyanyi, setelah 2 tahun terakhir ia merilis mini album keduanya pada tahun 2021 lalu.

Sebagai runner-up musim pertama program 'Produce 101' pada tahun 2016, Kim Sejeong memulai debutnya sebagai anggota grup I.O.I dan sebagai anggota gugudan, yang bubar pada akhir tahun 2020.

Ia kemudian merilis beberapa lagu solo hits di sepanjang kariernya seperti 'Flower Way' dan 'Plant'.

Kim Sejeong juga aktif sebagai aktris dan membintangi berbagai judul drama termasuk 'Today's Webtoon', 'A Business Proposal', dan 'The Uncanny Counter', yang saat ini bersiap untuk penayangan season 2.