Pahami! Ini 4 Petunjuk Dari Allah Jodohmu Sudah Dekat

Jodoh
Sumber :
  • instagram

Olret – Tanda-tanda petunjuk jodoh dari Allah tidak pernah kita duga-duga. Jodoh bisa datang darimana saja, baik dari tempat yang jauh sekali di ujung bumi atau dari tempat yang terdekat sekalipun. Saat jodoh sudah dipertemukan oleh Allah SWT, maka tidak ada yang bisa menghalanginya selain Allah SWT.

Jodoh, rezeki dan kematian adalah hal yang memang penuh dengan misteri. Sebabnya kita memang tidak tahu siapa yang akan jadi jodoh kita kelak. Hanya Allah yang tahu dan kita hanya bisa berdoa semoga mendapatkan yang terbaik.

Namun, siapasangka bahwa Allah memberikan tanda-tanda bahwa jodoh sudah berada di dekat kita. Apakah tanda-tanda tersebut ? Berikut 4 Petunjuk Dari Allah Jodohmu Sudah Dekat dilansir dari akun Youtube Insan Surga.

1. Hatinya lapang dan tenang.

Hati adalah penentu seseorang bersikap berdasarkan hatinya. Hati dapat membedakan mana yang baik dan buruk.

Wahai manusia sesungguhnya telah datang kepadamu pelajaran dari Tuhan-Mu. Dan penyembuh dari penyakit-penyakit yang berada didalam dada dan petunjuk serta rahmat bagi orang-orang yang beriman. (QS - Yunus ayat 57)

Jika hati sudah selalu lapang dan merasa tenang, ini adalah pertanda yang baik untuk kita melihat sekitar.

2. Ringan Hati Untuk Menuntut Ilmu Kehidupan Rumah Tangga.

Berumah tangga adalah suatu komitmen yang serius dalam hidup. Jika seseorang telah berkomitmen untuk berumah tangga, itu artinya ia tidak main-main dengan apa yang sudah ia pilih. Namun, semua hal dalam hidup itu pasti memiliki ilmu.

Ilmu kehidupan rumah tangga juga harus kita kuasai sebelum kita memutuskan untuk berumahtangga. Imam Syafi'i mengatakan,

Barangsiapa yang menginginkan dunia, maka hendaklah dengan ilmu. barangsiapa yang menginginkan akhirat, maka hendaklah dengan ilmu. Barangsiapa yang menginginkan keduanya, maka hendaklah dengan ilmu.

Jika kita telah ringan hati untuk menuntut ilmu kehidupan rumah tangga.

3. Jalan rezeki terasa lebih terbuka.

Bebas menyalurkan hasrat biologis, bukanlah landasan utama yang tepat bagi seseorang yang ingin segera menikah. Menikah menyimpan hikmah bagi mereka yang berharap rezeki yang berkah.

Ada tiga orang yang akan mendapatkan pertolongan Allah. Satu, orang yang berjihad dijalan Allah. Dua, orang yang menikah demi menjaga kesucian dirinya. Tiga, budak mukatab yang ingin membebaskan dirinya. (HR An-Nasa'i)

Rezeki itu bukan hanya uang. Rezeki itu bisa berupa kesehatan, kedamaian Hati, Pertolongan Allah bagi kalian yang sudah Berencana untuk menikah. Allah telah siapkan Jalan rezeki yang terbuka untuk kita.

4. Siap menerima siapapun yang ditakdirkan oleh Allah subhanahuwata'ala.

Ikhlas artinya menerima dengan lapang dada. Apa yang menjadi pilihan kita, belum tentu menjadi sesuatu yang telah Allah pilihkan untuk kita. Kalau kita punya keyakinan bahwa segala sesuatu tidak mungkin terjadi kecuali dengan kehendak Allah.

Maka itu, ia menunjukkan bahwa semua sudah kehendak Allah subhanahu wa ta'ala. Jika kalian telah merasa ikhlas ketika bersama seseorang. Ikhlas menerima segala kurang dan lebihnya. Ini merupakan ciri bahwa ia adalah jodoh yang telah Allah pilihkan untukmu.

Nah, itu lah 4 Petunjuk Dari Allah Jodohmu Sudah Dekat yang harus kamu pahami. Bagaimana menurut kamu pembaca setia olret?