Saat Jasad Dikuburkan, Kemanakah Roh Manusia?
- freepik.com
Orang-orang yang memiliki perilaku yang buruk akan dikatakan kepada mereka
Keluarlah wahai jiwa yang buruk, dahulu engkau berada di tubuh yang buruk. Keluarlah dalam kondisi hina. Beri kabar gembira dengan Hamim dan Gossak dan lainnya berbentuk berpasangan. Senantiasa dikatakan seperti itu sampai (rohnya) keluar kemudian dinaikkan ke langit. Tidak dibukakan baginya, dikatakan siapa ini? Dikatakan Fulan. Dikatakan tidak ada selamat datang dengan jiwa yang buruk dahulu di tubuh yang jelek. keluarlah dalam kondisi yang hina. Sesungguhnya dia tidak dibukakan pintu-pintu langit. Maka dilemparkannya dari langit kemudian sampai ke kuburan. HRt Ibnu Majah dan dishahihkan Al-Albani.
Roh orang yang penuh dengan maksiat tempatnya juga dipenuhi dengan siksaan. Roh berzina akan berada di sebuah lubang bernama Tano, yang bagian atasnya sempit dan bagian bawahnya longgar. Di bagian bawah akan dinyalakan api dan mereka akan berlomba untuk naik menghindari api tersebut.
Tak berbeda jauh dengan pemakan riba, mereka akan berada di sungai darah. Mereka berenang dan berusaha menepis ketika akan sampai ketepi, mereka dilempari batu dan akhirnya harus kembali ke tengah.
Lalu bagi orang yang suka berbohong, akan digantung. mulutnya juga dirobek sampai ke tengkuk. Bagi orang kafir, mereka akan mendapat siksaan pula.
Roh mereka disiksa di alam kubur dengan siksaan yang pedih. Dia dipukul dengan gada oleh sesosok makhluk yang buta lagi tuli. Andaikan Ghada juga itu dipukulkan ke gunung, niscaya gunung tersebut akan menjadi tanah. HR An-nasa'i