9 Rekomendasi Film Korea Zombie Ini Nggak Boleh Dilewatkan

Train To Busan
Sumber :
  • twitter

OlretKorea Selatan bukan hanya menyajikan drama-drama yang menarik dan berkesan. Film-film mereka juga patut diapresiasi dan diacungi jempol. Salah satunya film yang bertema zombie

Yoo Yeon Seok Merilis Lagu OST When the Phone Rings yang Menyentuh Hati

Memacu adrenalin dengan kisah survival yang menantang ditengah-tengah wabah zombie adalah salah satu alasan film atau drama bertema zombie selalu menarik perhatian. Belum lagi bumbu drama serta akting aktor/aktrisnya yang tidak perlu diragukan. 

Nah, terkhusus buat kamu penikmat film bertema zombie. Jangan lewatkan 9 top Film Zombie yang wajib masuk dalam daftar list tontonan di bawah ini, ya. 

1. Train To Busan

Byeon Woo Seok dan IU Dinantikan di Drakor 21st Century Grand Prince's Wife

 

Train To Busan

Photo :
  • twitter
Poster Light Shop : Ju Ji Hoon, Park Bo Young, Um Tae Goo Disinari Cahaya Misterius

 

Train to Busan adalah film dengan genre horror-thriller besutan sutradara Yeong Sang-ho yang berhasil mencuri perhatian seluruh dunia.

Sinopsisnya, menceritakan tentang bagaimana manusia akan bertahan hidup ditengah bencana zombie apocalypse. Train to Busan menceritakan bagaimana Seok Woo yang diperankan oleh Gong yoo bertahan hidup untuk bertemu dengan anak dan istrinya saat wabah zombie menyerang Korea.

Di film ini, zombie diceritakan sebagai sumber masalah yang menyebarkan wabah melalui gigitannya, dimana gigitan zombie ini akan memanipulasi DNA manusia dan akan mengubah manusia menjadi zombie. Siapapun yang tergigit akan langsung berubah menjadi zombie.

Film ini diperankan oleh deretan aktor dan aktris kenamaan korea, diantaranya adalah Gong Yoo, Kim Su-an, Jung Yu-mi, Ma Dong-seok, Choi Woo-shik, dan Ahn So-hee.

2. Alive

Sinopsis, Alive mengisahkan infeksi virus tak dikenal, menjalari seluruh kota dan mengubah penderitanya menjadi makhluk yang haus darah. Dengan cepat, wabah ini pun merebak dan membuat keadaan menjadi kacau.

Para penyintas, tentu saja berusaha untuk mencari tempat yang aman agar bisa terhindar dari wabah ini. ada yang berupaya untuk kabur. Ada pula yang menutup diri di rumah masing-masing hingga unit bantuan datang. Sayangnya, unit bantuan yang diharapkan tak kunjung datang, sehingga mau tak mau para penyintas harus mencari cara untuk bisa keluar dari kota dan mendapatkan tempat perlindungan.

Film ini sendiri dibintangi oleh aktris kenamaan Park Shin Hye dan aktor Yoo Ah in

3. Kingdom : Ashin The North

 

Ashin The North

Photo :
  • Netflix

 

Sukses dengan Kingdom 1 dan Kingdom 2, Kingdom Ashin The North muncul sebagai edisi spesial asal mula tanaman saengsacho yang menjadi penyebab Zombie berasal. Meski aktor/aktris bahkan cerita dan tokoh utama berbeda. Namun serial Kingdom ini mendapatkan sambutan hangat dari penggemar.

Sinopsis : Kingdom: Ashin of the North mengambil latar invasi Jepang yang telah menghancurkan wilayah selatan Joseon. Sementara itu, masalah baru mulai berkembang di kawasan utara.

Kala itu, Min Chi-rok (Park Byung-eun) dipercayakan untuk memeriksa lapangan. Ia membutuhkan orang untuk menjadi mata-mata. Di saat itu lah, ia meminta bantuan Tahab (Kim Roi-ha) yang merupakan ayah Ashin muda (Kim Si-a).

Kala sang ayah disibukkan dengan agenda mata-mata, Ashin muda berupaya mencari cara memastikan ibunya yang sekarat untuk tetap hidup. Sebelumnya, ia telah tumbuhan yang diduga bisa menyelamatkan hidup sang ibu. Namun, ayahnya tak percaya dengan hal itu.

Terdesak dengan situasi, Ashin pergi sendiri untuk mengambil tumbuhan tersebut. Di saat yang sama, orang-orang Seongjeoyain juga menghadapi ancaman. Hanya dalam sekejap, Ashin kehilangan semua orang yang dikasihi.

Hal itu membuatnya bertekad untuk balas dendam terhadap pihak yang menghancurkan desanya, tak peduli baru bisa terlaksana dalam satu hari, dua hari, 10 tahun, 20 tahun, atau saat Ashin dewasa (Jun Ji-hyun).

4. Rampant

Film horor aksi Rampant dibintangi oleh deretan aktor kenamaan Korea Selatan seperti Hyun Bin, Jang Dong Gun, dan Kim Tae Woo.

Sinopsis : Saat Pasukan Joseon menyerang kapal Eropa, yang didalamnya terdapat "iblis malam" (zombie). Salah satu pasukan terinfeksi dan berakhir dengan menyebarkan wabah ke Joseon.

Di tengah kekacauan yang terjadi di sana, Lee Chung (Hyun Bin) kembali dari Cina atas permintaan mendiang sang kakak. Saat dia dan pengawal setianya bertarung dengan kaki tangan Ja Joon, bau darah menarik perhatian sekelompok zombie.

Park Eul Ryoung (Jo Woo Jin), yang ternyata merupakan prajurit di Jemulpo, meminta Lee Chung agar segera mengambil takhta Lee Young. Jika ia menolak, Kim Ja Joon akan membawa kehancuran bagi Dinasti Joseon di tengah serangan para mayat hidup.

5. Train To Busan : Peninsula

Sukses train to busan, aksi zombie Korea dilanjutkan lewat film Peninsula. Bahkan sekuel Train to busan ini sukses cetak rekor Box Office Korea dan menyabet label bergengsi di Cannes 2020.

Film Peninsula juga dibintangi oleh sederet bintang korea seperti Gang Dong Won, Lee Jung Hyun, Kwon Hae Hyo, Kim Min Hae (Psyichokinesis) hingga Lee Ye Won.

Sinopsis : Film peninsula mengisahkan tentang sekelompok warga yang selamat dari serangan zombie di Korea Selatan pada tahun 2016. Salah satunya adalah Jung Seok, mantan angkatan bersenjata yang berhasil menyelamatkan diri dari kawasan yang terinfeksi oleh zombie. Jung Seok harus kembali ke kawasan yang terinfeksi zombie untuk menyelesaikan sebuah misi dengan imbalan yang sangat besar.

6. Wolf Project Hunting

Meski tidak secara langsung bertema Zombie. Film ini juga menampilkan sosok misterius (Monster) yang memiliki kekuatan di atas manusia biasa. Dia membunuh semua orang secara membabi buta. Film ini juga bertabur bintang seperti Seo In Guk, Jung So Min, Jang Dong Yoon, Sung Dong Il, Park Ho San, Choi Gwi Hwa, Go Chang Suk, dan Jang Young Nam.

Sinopsis : Project Wolf Hunting bercerita tentang pemindahan sekumpulan narapidana tingkat tinggi dari Filipina ke Korea Selatan menggunakan kapal kargo Frontier Titan. Saat pemindahan inilah muncul pembantaian antara polisi, penjahat dan monster yang haus darah.

7. The Odd Family : Zombie On Sale

Kalau zombie pada umumnya akan menyerang manusia, menghisap darah atau memakan daging, maka gigitan di film ini nggak terlalu fatal pada awalnya. Bahkan dalam film The Odd Family : Zombie On Sale, gigitan Zombie Yang ada malah mengubah seseorang menjadi lebih muda dari usia sebenarnya dan kebal.

Sinopsis Man-Deok adalah seorang pria paruh baya yang menjalankan usaha SPBU di sebuah desa. Dia bercita-cita ingin menghabiskan sisa hidupnya di Hawaii tapi dia nggak punya cukup uang untuk mewujudkan mimpinya itu.

Man-Deok memupunyai tiga orang anak yaitu Joon-Gul, Min-Gul dan Hae-Gul. Suatu hari Man-Deok mendapatkan gigitan dari zombie yang bersembunyi di rumahnya. Namun alih-alih jadi Zombie, Man-deok berubah menjadi lebih muda. Akhirnya Man-deok menjadikan zombie itu sebagai komoditas. Orang-orang yang ingin kembali muda atau menjadi kebal bisa datang kepadanya dan minta digigit oleh zombie.

Konflik mulai muncul ketika orang-orang yang tergigit menunjukkan gejala aneh. Desa pun diserang oleh zombie berbahaya. Bisakah Man-Deok bersama keluarganya menyelamatkan diri?

8. THE CURSED: DEAD MAN'S PREY

Film ini juga tidak secara langsung mengisahkan zombie. Namun lebih mengambil tema perdukunan dan okultisme. Direktur Yeon Sang Ho eksekutif memproduksi adaptasi serta serial drama dan menciptakan konten yang kaya dengan zombie gaya Korea dan sihir voodoo Indonesia.

Sinopsis : Film ini menceritakan kisah seorang gadis, yang mengejar kebenaran dari sebuah insiden di mana pelaku dari kasus pembunuhan berantai yang aneh ternyata adalah mayat yang dihidupkan 'lagi'.

Mayat tersangka pembunuhan ditemukan di sebelah korban di TKP, tetapi ternyata itu adalah mayat yang telah mati selama tiga bulan, membuat penyelidikan polisi menjadi kacau.

9. GANGNAM ZOMBIES

Gangnam Zombie merupakan garapan sutradara Lee Soo Sung. Sementara untuk pemeran utama dibintangi oleh aktor dan aktris kenamaan Korea Ji Il Joo dan Park Ji Yeon, keduanya pernah membintangi sederet drama populer Korea.

Sinopsis : Film bergenre horor supranatural ini menceritakan perjuangan Hyun Seok (Ji Il Ho) dan Min Jung (Park Ji Yeon) untuk melawan zombie. Hyun Seok memiliki kepribadian yang tidak mudah menyerah dan ia paling tidak tahan dengan ketidakadilan. Cita-citanya menjadi atlet taekwondo nasional. Sementara Min Jung adalah perempuan dengan karakter pemberani dan tidak takut pada apapun.