5 Tempat Wisata di Bogor, Pesonanya Tiada Tara dan Bikin Nagih

Tempat wisata di Bogor
Tempat wisata di Bogor
Sumber :
  • U-Repot

Olret – Bogor merupakan salah satu kota di Jawabarat, meski secara administrasi berada di Jawa Barat. Namun destinasi yang ada di Bogor lebih bersahabat dengan daerah Jakarta. Lalu apa saja tempat wisata di Bogor?

Berbicara masalah destinasi yang mendapat julukan kota seribu hujan ini tak akan ada habisnya. Banyak destinasi yang ciamik yang terhampar luas di sana, mulai dari wisata di pusat kota, air terjun dan kuliner yang menggoyang lidah, semuanya ada di Bogor.

Jika kamu masih bingung destinasi apa saja yang ada di Bogor. Yuk, jalan-jalan ke Bogor. Setidaknya ada 5 alasan kamu harus menghabiskan liburan di Bogor bersama orang yang kamu sayangi. Pastikan pengalaman serumu itu kamu rekam secara apik melalui foto dan video ya.

1. Kawasan Puncak Memang Magnet Utama Wisata di Bogor

Tempat wisata di puncak

Tempat wisata di puncak

Photo :
  • U-Repot

Tempat wisata di Bogor yang pertama adalah kawasan puncak. Bagi setiap orang yang hidup di Jabodetabek atau jawa barat lainnya, pasti sudah tak asing lagi dengan kawasan puncak bogor.

Kawasan ini memang terkenal dengan udara yang sejuk dan ramah bagi para pengunjung. Meski macet menjadi tantangan utama, nyatanya setiap minggu puncak selalu ramai di kunjungi oleh wisatawan.

Di puncak kamu bisa menikmati berbagai jenis wisata, mulai dari wisata alam, kuliner hingga wisata yang kekinian. Jika masih bingung apa saja destinasi tempat wisata di puncak, kamu bisa membaca artikel kami sebelumnya dengan judul "5 Destinasi Wisata di Puncak Bogor, Bonus View Gadis Geulis Pisan"

2. Wisata Dalam Kota Bogor, Ada Kebun Raya Bogor, Museum dan Taman Kota

Kebun Raya Bogor

Kebun Raya Bogor

Photo :
  • U-Repot

Ah, rasanya kamu lagi malas menikmati suasana alam yang begitu segar. Kamu hanya ingin menikmati udara segar tanpa perlu jauh-jauh. Bahkan setelah turun dari KRL, kamu sudah bisa langsung menuju lokasi dengan jalan kaki.

Atau jika memang malas berjalan kaki, kamu bisa menggunakan ojek online atau angkot untuk memangkas pengeluaran kamu. Tenang saja, banyak kok destinasi di dalam kota bogor yang sangat murah meriah, bahkan ada yang gratis untuk dinikmati.

Berikut ini destinasi di dalam kota bogor yang bisa kamu jadikan tempat untuk dikunjungi.

  1. Kebun Raya Bogor
  2. Taman Sempur
  3. Taman Kencana
  4. Taman Heulang
  5. Taman Meksiko
  6. Taman Corat-Coret
  7. Taman Perangain kota bogor
  8. Taman Akuatik
  9. Museum Zoologi
  10. Musemu Nasional Sejarah Alam Indonesa
  11. Museum Perjuangan Bogor
  12. Museum Tanah dan Pertanian
  13. Museum Pembela Tanah Air
  14. Museum Pasar Angin dan masih banyak lagi

3. Berendam di Air Terjun yang Berhamparan di Kawasan Halimun dan Salak Bogor

Air Terjun di Bogor

Air Terjun di Bogor

Photo :
  • U-Repot

Bagi kamu penikmat petualang dan berkeliaran di alam bebas, bogor adalah tempat yang pas untuk kamu kunjungi. Tempat wisata di Bogor dengan nuansa hutan dengan air terjun alias curug adalah salah satu destinasi wisata unggulan bogor.

Halaman Selanjutnya
img_title