6 Sikap Pasangan Yang Masih Mencintaimu, Meski Kalian Sering Bertengkar

Sikap Pasangan Yang Masih Mencintaimu
Sumber :
  • freepik.com

Olret – 6 Sikap Pasangan Yang Masih Mencintaimu, Meski Kalian Sering Bertengkar. Jangan Terburu-Buru Putus, Ya!

Jangan Sibuk Mencari Pembenaran, Jika Salah Minta Maaf Saja

Membuat hubungan jadi harmonis dan romantis memang tidak semudah membalikkan telapak tangan. Apalagi ketika kamu dan pasangan masih sama-sama egois, keras kepala, belum bisa mengontrol emosi dan belum punya pikiran dewasa.

Saat menjalin hubungan pun, tak jarang sering terjadi pertengkaran atau perdebatan.

Saat Ada Masalah Dalam Hubungan Jangan Mudah Mengucap Kata Selesai

Namun, jangan terburu-buru mengatakan berpisah atau putus, ya Selama pasangan tidak menggunakan kekerasan fisik dan tidak melakukan kesalahan fatal, cobalah tetap memberi kesempatan. Dan inilah beberapa tanda pasangan masih mencintaimu dan ingin mempertahankan hubungan.

1. Berupaya Untuk Menurunkan Ego dan Emosi

Saat Hatimu Lelah

Photo :
  • instagram
10 Ciri Kepribadian Wanita Virgo Yang Menonjol

Jika dia tidak lagi mencintaimu, maka priamu tidak akan segan untuk berbuat kekerasan atau tetap keras kepala pada sikap egoisnya.

Namun, karena dia masih merasa hubungan kalian penting. Pria berusaha untuk menurunkan ego dan emosinya. Kemudian berupaya untuk memperbaiki hubungan juga komunikasi.

2. Memilih Mengalah

Sebagaimana dijelaskan di poin pertama. Pasangan yang masih mencintaimu akan berusaha menurunkan ego dan amarahnya. Selain itu, daripada meneruskan pertengkaran yang memanas. Pasangan lebih dulu mengalah.

Supaya pertengkaran segera berakhir. Kemudian bisa dibicarakan dengan emosi yang lebih stabil dan kepala dingin.

3. Mengembalikan Kebahagiaan dan Keharmonisan Hubungan

Sikap Pasangan Yang Masih Mencintaimu

Photo :
  • freepik.com

Jika pasangan masih mencintaimu, dia tidak akan membiarkan hubungan jadi terus kaku atau kamu merasa sudah tidak lagi dicintai.

Kalau dia masih mencintaimu, dia akan berusaha untuk kembali membuatmu bahagia. Setidaknya dia sudah menunjukkan upaya untuk kembali terhubung denganmu dan memperbaiki keadaan yang ada.

4. Meminta Maaf

Meski benar atau salah, pasangan berani untuk minta maaf terlebih dahulu. Dia menunjukkan itikad yang baik untuk mempertahankan hubungan.

Jika kamu yang bersalah, dia meminta maaf karena sempat emosi. Lalu mengajak menguraikan masalah dan membicarakannya dengan kepala lebih dingin supaya bisa mendapatkan solusi bersama.

5. Tidak Melakukan Kekerasan

Semarah-marahnya seorang pria, saat rasa cintanya masih ada, dia tidak akan pernah memukul atau melakukan kekerasan pada wanitanya.

Sebab kekerasan hanya akan membuat masalah jadi lebih runyam, sekaligus menyakiti hati orang yang dicintai. Jadi, daripada melakukan kekerasan. Pasangan yang marah biasanya memilih diam atau menghindar untuk meredamkan emosi.

6. Mau Diajak Berbicara Baik-Baik Untuk Menyelesaikan Masalah

Pasangan yang masih mencintaimu masih mau diajak untuk berbicara baik-baik. dia akan berusaha untuk mengajakmu melihat sisi baik dari situasi atau keadaan yang ada. Dia tidak bersikap sinis atau merasa paling hebat. Melainkan dengan sikap rendah hati, dia mengajakmu untuk melihat sisi baik dari masalah yang sedang dihadapi.

Sehingga pertengkaran yang terjadi tidak akan menjadi hal yang buruk, selama diselesaikan dengan pikiran jernih.