5 Cara Mendekati Pria yang Pemalu, Sekali Dapat Bahagia Seumur Hidup
- freepik.com/author/lifestylememory
Olret – Siapa sangka pria yang kamu sukai adalah pria pemalu yang terlihat sulit untuk mengambil langkah pertama dalam pendekatan. Dia sering menunjukkan tanda suka pada dirimu, namun terlalu bingung bahkan pesimis untuk mengungkapkan perasaan yang dimiliki terlebih dahulu,
Karena itu, sebagai wanita yang sebenarnya juga memiliki perasaan pada si pria pemalu. Kamu akan mendapatkan pengalaman yang cukup luar biasa. Bahkan kamulah yang harus mengambil inisiatif dan berani menunjukkan perasaan terlebih dahulu pada dirinya.
Nah, supaya tidak bingung langkah apa yang kamu ambil untuk bisa dekat dengan si Pria pemalu ini. Yuk ikuti tips berikut ini.
1. Jangan Ragu Menunjukkan Ketertarikan Kamu Pada Dirinya
Jika normalnya, wanita yang akan lebih malu-malu menunjukkan perasaan yang dimiliki. Khusus untuk pria pemalu ini, kamulah yang harus lebih agresif menunjukkan ketertarikan.
Tapi, agresif di sini bukan berarti kamu harus bersikap centil dan suka cari perhatian sama dia, ya. Cukup sering menyapa dirinya saat kalian bertemu, tersenyum lebih lama dan menatap dia secara langsung.
Kode-kode sederhana seperti ini, akan memperkuat keyakinan dirinya, jika kamu juga tertarik sama dia. Sehingga dia lebih berani untuk mendekati kamu bahkan mengajak bicara kamu. Meski pada awalnya masih agak malu, tapi jika kamu mengapresiasi usaha dan membuat dia nyaman. Maka dia akan lebih berani terbuka soal perasaannya nanti.
2. Jadilah Pembuka Pembicaraan
Berbicara langsung dengan wanita yang disukai oleh seorang pria pemalu, bisa menjadi beban yang teramat berat. Selain karena sikap tidak percaya diri yang dia miliki, berbicara dengan orang yang disukai akan membuat dia sangat gugup, bahkan mungkin tidak akan mampu mengeluarkan satu patah kata sekali pun.
Karena itu, tidak ada salahnya kamu yang mengambil langkah pertama dalam hubungan. Seperti mengajak berbicara pada persoalan apa saja dan membuka percakapan kalian. percayalah, lama-kelamaan obrolan akan berjalan lancar.
3. Supaya Percakapan Kalian Semakin Berlanjut, Jangan Ragu Untuk Memberi Pertanyaan
Berbicara dengan seorang pria pemalu itu susah-susah gampang. Susahnya saat kamu dan dia tidak punya topik untuk dibicarakan dan berakhir hanya dengan saling diam. Apalagi pria pemalu umumnya akan dua kali lipat lebih gugup dan bingung saat berbicara dengan wanita yang dia sukai.
Oleh karena itu, supaya obrolan kalian terus berlanjut bahkan bisa berkomunikasi dengan lebih dalam. Selalu pancinglah dia dengan berbagai pertanyaan sekaligus memberikan respon yang positif dan antusias. Percayalah semakin banyak kepercayaan dirinya yang menumpuk, maka dia akan semakin berani untuk mengungkapkan perasaan pada dirimu.
4. Tunjukkan Antusias Kamu Pada Hal yang Disukai Dirinya
Meski kamu tidak sepenuhnya paham atau suka dengan apa yang disukai oleh pria pemalu itu. Namun, setidaknya tunjukkan antusias dengan mendengarkan pembicaraan dengan baik dan tidak pernah menolak ajakannya untuk lebih dekat pada apa yang dia sukai.
Siapa tahu, kamu juga akan suka pada hobi atau minatnya. Sekaligus membuktikan diri jika kamu akan selalu ada untuk dirinya. Dia pun akan merasa nyaman saat membicarakan hal yang dia suka, sekaligus merasa kamu hargai dengan sepenuh hati.
5. Ikuti Gaya Komunikasi yang Dia Sukai
Jika memang pria pemalumu lebih suka berbicara secara langsung, maka tunjukkan rasa antusias setiap kali kamu bertemu dengannya. Sebaliknya, jika dia menyukai gaya obrolan lewat chat atau telepon, jangan menolaknya atau membuat dia kehilangan rasa percaya diri.
Untuk pendekatan pertama, lebih baik kamu mengikuti gaya komunikasi yang dia sukai. Sambil menunggu dia semakin nyaman, lebih berani dan lebih nyaman dengan dirimu. Barulah, jika hubungan sudah mulai serius, kamu bisa memintanya pula untuk mengerti dan belajar menerima apa yang kamu sukai. (Ika Tusiana)