Neng! Ini Karakter Pria yang Membuat Wanita Beruntung Memilikinya
- freepik.com/author/lifestylememory
Pria terbaik untuk dinikahi dan dijadikan pemimpin dalam rumah tangga adalah pria yang bisa menstabilkan emosi dan tidak akan memakai kekerasan dengan alasan apa pun dalam menyelesaikan masalah.
Sebab, adanya KDRT atau kekerasan dalam rumah tangga sudah terbukti terjadi dimana-dimana. Fisik wanita atau istri yang lebih lemah, sering dimanfaatkan oleh pria yang tidak bertanggung jawab untuk dijadikan samsak hidup dan pelampiasan.
Belum lagi kekerasan dalam bentuk verbal seperti umpatan atau cacian yang tidak kalah menyakitkan hati. Oleh sebab itu untuk para wanita, bagaimana pun pria yang menjadi pilihan atau tipe ideal.
Pastikan, jika dia tidak akan menggunakan kekerasan baik verbal atau fisik pada dirimu. Pilihlah pria yang justru akan memelukmu saat dia marah dan tidak akan membiarkan emosi menguasai dirinya.
2. Punya Tujuan Masa Depan
Pria idaman bukan berarti pria yang sudah mapan atau punya usaha yang sukses. Pria yang masih menanjaki jalan kesuksesan dan masih memulai segalanya dari nol pun, juga bisa menjadi pria terbaik.