Siti Salamah: Sukses Tingkatkan Taraf Hidup Pemulung Melalui Program Waste Solution Hub

Siti Salamah
Sumber :
  • Instagram @wastehub.id

Program Waste Solution Hub ini selain memberikan solusi terkait permasalahan sampah juga memiliki nilai tambah yakni turut serta memperhatikan kehidupan para pemulung. 

Anjani Sekar Arum, Mendidik Pembatik Muda Melestarikan Budaya Batik Bantengan

Program yang telah digagas oleh Siti Salamah bersama rekan-rekannya sejak pertengahan tahun 2019 ini telah berhasil mengedukasi lebih dari 23.435 pengunjung, 4.388 kg sampah telah dikelola, lebih dari 1.222 orang pemulung berhasil diberdayakan, mengumpulkan lebih dari 171 orang sukarelawan terlibat, serta donasi sebanyak 5006 paket sembako yang telah didistribusikan selama pandemi untuk para pemulung yang kita kenal pula dengan nama pejuang pengolah sampah. 

Pada awalnya Siti Salamah mendirikan rumah pohon yang diberi nama Taman Maghrib Mengaji. Bertahun-tahun mendedikasikan dirinya mendampingi ribuan pemulung di daerah Jurang Mangu Timur, Tangerang Selatan mulai dari pendidikan dan pemberdayaan ekonomi untuk meningkatkan taraf hidup para pemulung yang terpinggirkan. 

Nikmatnya Kopi Robusta Racikan Siswa SMK KBA Jambi, Telah Terjual Hingga Luar Provinsi

Program Waste Solution Hub melakukan pendekatan sistem teknologi yang terintegrasi dan melibatkan multipihak. Beberapa program WasteHub antara lain Program Konsultan Keberlanjutan untuk menghilangkan resiko dan tetap berkelanjutan untuk proyek #lesswaste atau bahkan #zerowaste, memberikan peluang tambahan dan keterampilan dengan melaksanakan kegiatan pelatihan intensif pemulung, pengelolaan sampah event dan duster perumahan dilakukan dengan proses end-to-end untuk menambah nilai berkelanjutan. 

Waste Solution Hub yang merupakan kegiatan inovasi sosial ini menargetkan memiliki 10.000 mitra pemulung, meningkatkan pendapatan pemulung sebanyak 100 persen, mengelola 1.000 ton sampah per hari, menghasilkan lebih dari 1.000 produk daur ulang dan mengembangkan lebih dari 10 area pusat daur ulang dan pembelajaran di seluruh Indonesia. 

Cerita Muhammad Aripin, Wirausahawan Pendiri Rumah Kreatif dan Pintar Bina Difabel dan Kaum Marginal

Atas ketulusan hatinya serta upaya Siti Salamah bersama rekan seperjuangan tersebut mengantarkannya mendapatkan Apresiasi SATU Indonesia Award tahun 2021 tingkat Nasional kategori kelompok yang mewakili lima bidang sekaligus yaitu Kesehatan, Pendidikan, Lingkungan, Kewirausahaan dan Teknologi. 

Apa yang dilakukan Siti Salamah tentu memberikan dampak luar biasa bagi masyarakat serta mampu menginspirasi orang lain terutama para kaum muda agar giat memperjuangkan kebaikan untuk sesama. Semangat Siti Salamah dan Waste Solution Hub sejalan dengan cita-cita Astra untuk sejahtera bersama Bangsa.