Kuatkan Nilai-nilai Organisasi, TCSC Majene Gelar Rekruitmen ke-XIV

Pengkaderan TCSC Majene ke-XIV. (Dok.pribadi
Sumber :
  • Dok.pribadi

Olret – Technology Computer Study Club (TCSC) Majene kembali mengadakan kegiatan pengkaderan (perekrutan) anggota baru angkatan ke-XIV. Kegiatan itu dilaksanakan di Lapangan Tammangalle, desa Tammangalle, kecamatan Balanipa, kabupaten Polewali Mandar, Sulawesi Barat.

Usai Pelantikan Prabowo Tunjuk Anto Mukti Jadi KSP, Mayor Tedy Seskab di Kabinet Merah Putih

Kegiatan dilaksanakan selama tiga hari, sejak tanggal 3-5 November 2023. Adapun tema yang diangkat "Urgensi sebagai Landasan dalam Terbentuknya Karakter Kaderisasi yang Produktif, Prestatif dan Berintelektual".

Hadir dalam kegiatan itu, pembina TCSC Arham, S.Kom, Ketua Badan Penasehat Organisasi (BPO) TCSC Mahmud, para demisioner Ketua, dan para pendiri serta senior-senior TCSC.

Presiden Prabowo Telah Resmi Mengumumkan Jajaran Kabinet Merah Putih

Ketua TCSC Majene, Mohammad Risal mengatakan, bahwa fungsi dan tujuan kaderisasi dilaksanakan supaya lembaga TCSC Majene tetap hidup dan berjalan dalam melanjutkan stafet kepemimpinan organisasi. Ia pun berharap organisasi tersebut mampu berkembang lebih luas lagi.

"Saya berharap agar organisasi ini mampu lebih memperluas lagi koneksinya, khususnya di setiap kampus yang ada di kabupaten Majene," ungkap Risal saat ditemui langsung di lokasi pengkaderan, pada Sabtu, (4/11/2023) malam.

4 Pesan Dalam Surat Wasiat Mahasiswa Unnes yang Bunuh Diri, Bikin Nangis!

Ia pun menginginkan agar calon kader yang telah dikukuhkan semuanya bisa aktif di lembaga TCSC.

Pada kesempatan yang sama, ketua BPO TCSC, Mahmud, berharap agar nilai-nilai dan kultur TCSC Majene terus dipertahankan, dijaga, dan dilestarikan.

Halaman Selanjutnya
img_title