5 Penyebab Telapak Tangan Berkeringat yang Harus Diketahui
- unsplash
Olret – 5 Penyebab Telapak Tangan Berkeringat yang Harus Diketahui. Hingga saat ini masih banyak saja yang penasaran dengan apa sebenarnya penyebab telapak tangan berkeringat.
Kalau di masyarakat, kondisi seperti ini sering dikaitkan dengan masalah penyakit jantung. Hanya saja, sayangnya hal itu tidak benar sama sekali. Kondisi tangan berkeringat lebih mendekati gejala hiperhidrosis.
Gejala hiperhidrosis sebetulnya bukan hanya bisa terjadi pada area bagian tubuh tangan saja. Beberapa kasus juga terjadi di kaki, ketiak, hingga wajah penderita. Pada umumnya penderita mengalaminya paling tidak satu kali dalam seminggu.
Apabila penderita hiperhidrosis pada tangan, artinya sedang mengalami hiperhidrosis jenis Palmar. Ada beberapa penyebab telapak tangan berkeringat seperti ini. Bagi yang mengalaminya, bisa baca informasi di bawah ini sebagai bahan referensi:
1. Faktor Psikologis
Pernah saat merasakan cemas, panik, atau gugup, lalu di telapak tangan keluar keringat? Jika pernah mengalaminya, memang kondisi telapak tangan berkeringat bisa terjadi karena faktor psikologis.
Ambil contoh saja, saat seseorang yang tidak terbiasa berbicara di depan banyak orang. Sudah pasti akan gugup setengah mati bukan?
Biasanya, kondisi tersebut akan mendorong keluarnya hormon kortisol dari dalam tubuh. Keluarnya hormon tersebut akan membuat denyut jantung dan suhu tubuh meningkat drastis.
Tubuh akan mengeluarkan respon berupa keluarnya keringat berlebih. Tujuannya untuk membuang panas tubuh supaya stabil kembali.
2. Makanan
Penyebab telapak tangan berkeringat lainnya ternyata juga bisa karena makanan. Oleh sebab itu, sangat tidak dianjurkan bagi setiap orang untuk mengkonsumsi sembarang makanan. Ada sumber makanan tertentu yang dapat memicu keluarnya keringat berlebih dari tubuh manusia.
Jenis makanan yang dimaksud adalah bisa kafein serta makanan-makanan dengan cita rasa pedas.
Selain itu, minuman seperti alkohol juga diduga bisa membuat tubuh mengeluarkan keringat berlebih sehingga menimbulkan gejala hiperhidrosis pada telapak tangan.
Kafein, makanan pedas, hingga alkohol sangat berpengaruh pada peningkatan suhu tubuh. Otomatis keringat yang keluar dari dalam tubuh akan semakin banyak.
3. Merokok
Siapa yang sampai saat ini masih tidak bisa meninggalkan rokok? Apabila masih menjadi perokok aktif dan merasa sering mendapati telapak tangan berkeringat, bisa jadi memang itu adalah penyebabnya.
Rokok memang diketahui dapat memberikan efek negatif pada tubuh, termasuk kondisi telapak tangan yang sering berkeringat.
Konsumsi rokok akan menimbulkan suatu reaksi syaraf pada tubuh. Salah satunya adalah peningkatan denyut nadi.
Sudah sedikit dibahas di awal tadi, jika peningkatan denyut nadi akan membuat respon tubuh mengeluarkan keringat dalam jumlah banyak. Jadi, jangan heran jika di bagian telapak tangan masih sering terasa basah jika terus merokok.
4. Obesitas
Bagi yang merasa punya berat badan obesitas, itu juga bisa jadi penyebab telapak tangan sering mengeluarkan keringat. Bahkan, kondisi hiperhidrosis tidak hanya akan terjadi pada telapak tangan saja untuk orang obesitas, namun sampai ke seluruh tubuh juga.
Hal ini disebabkan suhu tuBuh orang obesitas rata-rata tinggi. Bagaimanapun juga lemak dalam tubuh orang kelebihan berat badan akan jadi media penyekat panas.
Tidak hanya itu saja, seseorang yang punya keluhan obesitas seringkali membutuhkan tenaga lebih besar untuk beraktivitas. Oleh sebab itu, keringat yang keluar juga makin banyak.
5. Genetik
Hingga saat ini, faktor psikologis diketahui masih menjadi penyebab utama kondisi telapak tangan seseorang terlalu sering mengeluarkan keringat. Hanya saja, semuanya juga tidak boleh sampai mengabaikan faktor genetik.
Ada sebuah penelitian yang dilakukan pada tahun 2002. Hasilnya adalah ada korelasi genetik dengan kondisi telapak tangan seseorang sering berkeringat. Berdasarkan hasil penelitian tersebut dapat disimpulkan jika orang tua ada keluhan telapak tangan berkeringat, kemungkinan besar anaknya pun demikian.
Itu dia tadi apa saja kemungkinan penyebab telapak tangan berkeringat. Pada dasarnya kondisi ini memang tidak harus membuat panik. Namun, sebagai langkah pencegahan, tidak ada salahnya bagi penderita untuk berkonsultasi dengan dokter. Jadi, misalnya ada penyakit lain bisa segera ditangani dengan baik.