Gregoria Mariska Tumbang di Babak Pertama China Open 2024

Gregoria Mariska Tunjung
Sumber :
  • ANTARA

Olret –Gregoria Mariska masih belum bisa menemukan bentuk permainan terbaiknya pasca meraih medali perunggu Olimpiade Paris. Hasil buruk dibuat Jorji pada babak pertama China Open 2024 Super 1000.

Jadwal China Open 2024 Hari Jumat 20/10, Ada 5 Wakil Indonesia di Perempat Final

Gregoria yang kini menempati peringkat 7 dunia, secara mengejutkan tumbang di babak pertama China Open, ditaklukkan pebulu tangkis putri India ranking 43 dunia, Malvika Bansod.

Jorji yang terlihat kurang fit, sempat memimpin jauh 14-6 hingga 18-12 di game pertama. Namun berbagai error dibuat Gregoria sehingga Malvika dapat menyamakan skor.

China Open 2024: Fikri/Marthin dan Ginting Menaklukkan Pemain Tuan Rumah Unggulan Pertama

Malvika Bansod malahan bisa merebut dua angka tambahan setelah menyamakan kedudukan, sehingga game poin 20-18. 

Jorji pantang menyerah, dua kali melakukan placing shuttle cock yang membuat Bansod mati langkah. Skor kembali imbang jadi 20-20.

China Open 2024: Dejan/Gloria ke Perempat Final Dibantu "Pelatih" Hendra Setiawan

Penentuan pemenang game pertama berlangsung alot. Kedua pemain silih berganti meraih poin hingga kedudukan 26-26. 

Dua poin berikutnya berhasil direbut Malvika Bansod, sehingga pemain India tersebut menang 28-26.

Halaman Selanjutnya
img_title