HYBS Akan Konser di Jakarta Bulan Agustus 2023

HYBS
Sumber :
  • instagram

OlretHYBS merupakan grup duo asal Bangkok yang akan segera menggelar konser di Jakarta. HYBS melakukan debut pada 8 Oktober 2021 dengan merilis single berjudul "Ride", beranggotakan dua pria tampan James Alyn Wee dan Karn Kasidej.

Perkiraan Susunan Pemain Vietnam vs Thailand: Kejutan Pelatih Kim Sang Sik?

Album pertama mereka yang bertajuk "Making Steak" dirilis pada 1 September 2022. Lagu-lagu dari HYBS selalu menjadi hits dan viral dan sangat diminati oleh para penggemar.

Tepat pada bulan Agustus 2023 mendatang, para anggota HYBS akan menggelar konser Live in Jakarta, pada 8 Agustus 2023 di Bengkel SPACE, SCBD. Adapun untuk harga tiket acara nantinya akan dijual mulai dari kisaran harga Rp 295.000 (PRESALE 1), Rp 375.000 (PRESALE 2) dan Rp 465.000 (NORMAL). Untuk pembelian tiket dapat melalui letsgethype.asia

Thailand Mengejutkan Semua Orang Saat Memanggil Striker Manchester United

Dan ada promo khusus untuk HAI Online followers, kalian cukup masukkan kode "HAIHYBS" dan kalian akan mendapatkan tiket HYBS dengan harga spesial, hanya dengan Rp 385.000 untuk pembelian satu tiket dan Rp 1.200.000 untuk pembelian empat tiket. Jadi untuk kalian para penggemar HYBS segera aman kan tiket kalian, karena harga khusus ini terbatas hanya untuk 200 tiket saja.

Jadi jangan sampai kalian ketinggalan konser HYBS Live in Jakarta pada 8 Agustus 2023 mendatang.

Kapten Thailand: 'Kami Mengikuti Nguyen Xuan Son'

Bagi kamu yang ingin selalu update dunia hiburan Thailand, jangan lupa untuk follow akun instagram @raikantopenifamily_. Artikel ini merupakan kumpulan dari unggahan akun tersebut di instagram.