Hwasa MAMAMOO Curhat Soal Hujatan yang Terus Diterimanya Atas Pakaian Seksinya di Festival

Hwasa MAMAMOO
Sumber :
  • Soompi

OlretHwasa MAMAMOO sempat mendapat laporan polisi karena terlibat kontroversi atas penampilan provokatif di sebuah festival universitas. Melansir Instagram @panncafe pada Selasa, (5/9/2023), Hwasa sebagai bintang tamu dalam YouTube Sung Si Kyung.

Apa itu Beta Male? Istilah yang Lagi Hits di Media Sosial X

Dalam video pada tanggal 4 September tersebut, artis 28 tahun ini memperkenalkan lagu utama untuk comeback terbarunya, "I Love My Body."

"Ada alasan mengapa aku memilih lagu ini. Aku sempat menjadi berita utama karena kontroversi ketidaksenonohan publik," ucap Hwasa.

Tak Hanya Kim Soo Hyun, 2 Aktor Pria Korea Selatan Ini Juga Terkena Skandal Di Awal Tahun 2025

“Aku mengikuti tur MAMAMOO di AS, dan pada hari aku tiba di AS, aku menerima begitu banyak pesan Kakao Talk. Aku berpikir, ‘Sesuatu pasti telah terjadi,’ dan aku memeriksa pesan-pesanku,” lanjutnya.

Ia lalu bercerita bahwa ia mendengar penampilannya di atas panggung kala itu menjadi kontroversial. Meski beberapa orang menganggapnya melakukan kesalahan, namun ia tidak bisa mentoleransi komentar kebencian yang diterimanya.

Akun Sosmed Official Asosiasi Sepakbola Bahrain Panik Kena Serangan Siber

“Aku biasanya tidak rentan terhadap komentar kebencian, namun kali ini komentar tersebut terlalu berlebihan," curhat Hwasa.

Meski begitu, karena sedang melakukan pertunjukan pertama MAMAMOO di New York, Hwasa tetap menjaga profesionalitasnya untuk tetap terlihat baik-baik saja.

Halaman Selanjutnya
img_title