Profil Tutor Koraphat Lamnoi, Pendidikan, Karier, Keluarga Hingga Pacar

Instagram Tutor Koraphat Lamnoi
Sumber :
  • Instagram

Olret – Tutor Koraphat Lamnoi adalah aktor televisi Thailand, YouTuber, model, dan anggota Hot-boys Gang Domundi TV. Dia melakukan debut aktingnya dengan serial televisi "A Tale of Thousand Stars".

Saat ini dia sedang bermain dalam drama Bed Friend Series bersama dengan Net Siraphop Manithikhun, James Supamongkon Wongwisut, Yim Pharinyakorn Khansawa, Thomas Teetut Chungmanirat, Mark Sorntast Buangam dan masih banyak lainnya.

Profil Singkat Tutor Koraphat Lamnoi

Tutor Koraphat Lamnoi

Photo :
  • Instagram

Koraphat Lamnoi adalah aktor dan model televisi Thailand, lebih dikenal dengan nama panggilannya "Tutor" yang lahir pada tanggal 4 September 2000 di Thailand. Tutor Koraphat juga merupakan anggota dari Hot-Boys Gang Domundi TV yang melakukan cover lagu & tarian dan acara perjalanan di saluran YouTube mereka.

Berikut ini profil singkat Tutor Koraphat Lamnoi

  • Full Name : Koraphat Lamnoi    
  • Other Name : Tutor
  • Citizenship : Thai    
  • Date of Birth : September 04, 2000
  • Birthplace : Thailand    
  • Gender : Male
  • Height : 180 cm    
  • Weight : 70 kg
  • Occupations : Actor, Model, Television Personality, YouTuber
  • Active Years : 2021 - Present
  • Education : Faculty of Business Administration Major in Finance in Thai Chamber
  • Marital Status : Single

Perjalanan Karier, Film dan Drama Tutor Koraphat Lamnoi

Drama Tutor Koraphat Lamnoi

Photo :
  • Instagram

Tutor adalah anggota Hot-boys Gang Domundi TV yang melakukan cover lagu & tarian dan acara perjalanan di Saluran YouTube mereka. Dia melakukan debut drama di A Tale of Thousand Stars tahun 2021.

Sebagai salah satu drama yang paling banyak dibicarakan dan mendapatkan banyak penghargaan, akhirnya dia pun mulai populer dan mencoba kembali peraduannya di dunia hiburan Thailand.

Berikut ini daftar drama yang diperankan oleh Tutor Koraphat Lamnoi

  1. A Tale of Thousand Stars tahun 2021 sebagai anggota tentara
  2. Cutie Pie tahun 2022 sebagai Nuer
  3. Bed Friend tahun 2023 sebagai "Mai" Pakin
  4. Middleman's Love tahun 2023 sebagai "Mai" Pakin
  5. The First Love Manual tahun 2023
  6. Zomvivor tahun 2023
  7. Our Winter tahun 2023
  8. Mission Fan Possible TBA
  9. Jun and Jun TBA

Pendidikan, Keluarga dan Pacar Tutor Koraphat Lamnoi

Pacar Tutor Koraphat Lamnoi

Photo :
  • Instagram

Koraphat Lamnoi yang akrab dipanggil Tutor adalah seorang aktor, youtuber, dan model. Dia saat ini belajar di Universitas Kamar Dagang Thailand, Fakultas Administrasi Bisnis Jurusan Keuangan.

Sebagai salah satu aktor populer dan memiliki paras yang tampan, tentu saja banyak wanita cantik yang sangat menyukainya dan ingin menjadi kekasihnya. Namun sayangnya, sampai saat ini dia belum menikah dan tak ada informasi mengenai kekasihnya secara resmi.

Selain itu, dia juga tidak membagikan informasi mengenai keluarganya secara resmi sehingga belum ada informasi yang valid mengenai keluarganya.

Akun Instagram Tutor Koraphat Lamnoi

Instagram Tutor Koraphat Lamnoi

Photo :
  • Instagram

Tutor Koraphat Lamnoi sangat aktif dan populer di platform media sosial di Instagram. Ia memiliki akun resmi dengan nama pengguna "@krptt_" di mana ia memiliki sekitar 849 ribu pengikut dengan jumlah total 154 postingan sampai dengan 11 Maret 2023.

Dia juga sangat rajin membagikan kegiatan sehari-harinya dan berbagi kegiatan liburannya yang membuat fansnya selalu mendapatkan informasi terbaru tentang dia.

Nah, itu lah Profil Tutor Koraphat Lamnoi, Pendidikan, Karier, Keluarga Hingga Pacar