Ratu Musim Panas Oh My Girl Siap Ramaikan Lineup Comeback Bulan Juli

Oh My Girl
Sumber :
  • Twitter/ Kpop_Herald

Olret – Girl group Oh My Girl siap meramaikan musim panas para penggemar dengan merilis album baru.

Girl group yang terkenal dengan julukan ratu musim panas ini dikabarkan akan melakukan comeback pada akhir bulan Juli mendatang.

Menurut laporan dari media berita The Korea Herald pada Kamis, 29 Juni 2023, album terbaru Oh My Girl akan dirilis pada bulan Juli mendatang.

Ini merupakan comeback pertama mereka setelah satu tahun empat bulan mereka terakhir merilis full album kedua mereka bertajuk Real Love pada bulan Maret 2022 lalu.

Oh My Girl melakukan debut pada tahun 2015 lewat mini album pertama mereka bertajuk Oh My Girl. Selanjutnya mereka juga sukses merilis beberapa hits single seperti Nonstop, Dolphin, dan Dun Dun Dance.

Kesuksesan Oh My Girl dalam merilis sejumlah track lagu yang cerah, ceria, serta energetik yang cocok untuk menyambut musim panas membuat mereka meraih julukan sebagai ratu musim panas.

Melalui lagu-lagu hits tersebut, Oh My Girl berhasil menembus jumlah streaming lebih dari 100 juta kali putaran, dan menerima sertifikasi platinum dari platform streaming Circle Chart.