Manfaat Tomat, Mulai dari Segi Kesehatan hingga Bikin Kulit Glowing
Minggu, 16 Maret 2025 - 23:23 WIB
Sumber :
- freepik.com
4. Menjaga Kesehatan Mata
Beta-karoten, lutein, dan zeaxanthin dalam tomat bermanfaat untuk menjaga kesehatan mata. Kandungan ini membantu mencegah degenerasi makula dan mengurangi risiko katarak. Mata tetap sehat dan penglihatan lebih tajam.
5. Mendukung Sistem Kekebalan Tubuh
Vitamin C yang tinggi dalam tomat membantu meningkatkan daya tahan tubuh, mempercepat penyembuhan luka, dan melawan infeksi. Menambahkan tomat dalam menu harian bisa membantu tubuh tetap fit dan tidak mudah sakit.
6. Melancarkan Pencernaan
Tomat kaya akan serat yang baik untuk kesehatan pencernaan. Serat membantu melancarkan buang air besar, mencegah sembelit, dan menjaga keseimbangan bakteri baik di usus. Pencernaan yang sehat membuat tubuh lebih nyaman dan bertenaga.