Resep Sayur SOP Bakso, Menu Sahur Simpel, Enak dan Bernutrisi

Sayur SOP Bakso
Sumber :
  • Youtube

Olret –Makan sahur bukan hanya menjadi salah satu rutinitas pada saat berpuasa, namun juga memberikan tenaga alias energi yang cukup untuk bisa menjalani puasa seharian nanti. 

Karena itulah, Bunda harus menyiapkan menu sahur yang tidak hanya enak, tapi juga bernutrisi dan mengenyangkan dalam waktu cukup lama. 

Nah, salah satu menu yang direkomendasikan menjadi menu sahur adalah sayur SOP. Sayur SOP sendiri memiliki resep yang simpel dan mudah dibuat. Selain itu juga bisa diisi dengan berbagai macam protein hewani atau nabati nantinya. 

Langsung aja yuk Bun eksekusi menu sahur Sayur Sop Bakso ini. Selain enak dan pasti disukai keluarga. Menu ini juga mengenyangkan, menu ini juga kaya akan serat serta nutrisi yang baik untuk tubuh. 

Bahan 

1. 2 Siung bawang putih

2. Secukupnya lada bubuk

3. Secukupnya penyedap rasa

4. 10 pcs bakso sapi atau bakso ayam. Iris tipis, lalu sisihkan

5. 10 pcs sosis sapi. Iris tipis, sisihkan

6. Secukupnya sayuran pelengkap sop (wortel, kol, bawang daun, seledri, dll)

7. Bawang goreng untuk taburan (opsional)

Cara Memasak 

1. Panaskan Air Ke Dalam Wadah/Panci

2. Geprek bawang putih lalu masukkan ke dalam air yang sudah mendidih.

3. Masukkan sayuran pelengkap. Tunggu sampai setengah empuk.

4. Setelah itu, masukkan lada bubuk, penyedap rasa, bakso, dan sosis. Tunggu hingga semua kondimen matang sempurna.

5. Terakhir, taburkan bawang goreng, dan sayur sop bakso sosis pun siap disajikan.