Dilema Itu Saat Hati Sudah Terpaut, Restu Orang Tua Tak Kunjung Didapatkan

Memeluk Pasangan Adalah Cara Terbaik Meredam Amarahnya
Sumber :
  • Instagram

Olret – "Mau berpisah sudah terlanjur sayang, Mau diterusin restu orang tua tak kunjung datang"

Dilema dalam hubungan bukan hanya kepastian dan kesiapan mental pasangan Tapi restu orang tua juga bisa menjadi salah satu pengganjal yang membuat hubungan banyak yang tak berakhir di pelaminan.

Karena itu, akan lebih baik sebelum kamu berniat serius dan hatimu terlanjur sungguh terpaut dengannya. Maka lebih baik, kamu pastikan pula kalau kamu diterima baik dalam keluarganya. Jangan sampai kamu kecewanya kebangetan, bukan karena dia gak sayang, tapi gak dapat restu dari orang tua kalian.

1. Bukan Hanya Berjuang Mendekati Dan Meyakinkan Dia Yang Kamu Sayang. Dekati dan Rayu Pula Orang Tuanya Untuk Mendapatkan Restu.

Sejak awal, jika memang hubungan itu mau dibawa serius. Bukan hanya sibuk mendekatinya, memperjuangkan dan membuktikan cintamu padanya. Sibukkan dirimu pula untuk merayu orang tuanya agar diberikan restu.

Misal, jemput jangan cuma di belokan gang atau di depan pagar. Tapi, dengan gentle minta ijin orang tua buat ajak anaknya jalan. Dari situ kamu sudah menebak sikap calon mertuamu padamu. Apakah sekiranya jika kamu melamar nanti akan diberikan restu atau tidaknya?

2. Sesayang Apapun Kamu Sama Dia. Kalau Sudah Terbentur Restu Orang Tua. Hubungan Pasti Akan Sulit Buat Dilanjutkan

Saat kamu sudah berusaha mendekati orang tuanya. Tapi tidak mendapatkan respon yang positif. Alias sejak pertama sudah tidak disukai. Maka mintalah komitmen pada pasangan.

Apakah pasangan tetap ingin melanjutkan hubungan yang serius denganmu atau tidak. Sebab sudah jelas orang tuanya tak suka.

Jika memang tidak, maka berusahalah untuk legowo. Mungkin dia memang bukan jodoh terbaik untukmu. Daripada kamu teruskan hubungan itu, padahal sudah jelas kamu akan kecewa nantinya.

Tapi jika dia masih mau berjuang bersamamu buat dapet restu orang tua kalian. Berjuanglah sebaik mungkin tapi dengan lebih bertawakal. Berdoalah pada Tuhanmu agar dimuluskan jalanmu bersamanya termasuk mendapatkan restu orang tua, jika memang dia adalah jodoh terbaikmu.

3. Cari Tahu Kenapa Orang Tua Tak Segera Memberikan Restu. Selama Masih Bisa Diperbaiki dan Perjuangkan. Maka Sebaik Mungkin Buktikan Kamu Calon Mantu Idaman

Pasti kok ada alasan kenapa orang tuanya tak menyukaimu. Apakah karena perkara akhlak, tampilan, gaya, atau mungkin harta. Nah, lewat bantuan pasangan, tanyakan apa yang jadi pengganjal orang tua belum memberikan restu.

Lalu sebisa mungkin perbaiki dan tunjukkan bahwa kamu bisa menjadi menantu idaman mereka. Percayalah walau awal-awal kamu menemukan banyak penolakan dan kesulitan. Melihat kesungguhanmu, pasti calon mertuamu luluh juga. Apalagi jika pasanganmu pun turut mendukungmu sepenuhnya.

4. Jika Kamu Nekad Menjalani Hubungan Tanpa Restu. Maka Ujian dan Cobaan Dalam Rumah Tanggamu Biasanya Lebih Hebat. Maka Sebisa Mungkin Bertahanlah

Restu itu juga diibaratkan doa yang baik dari orang tua. Jika kamu tidak mendapatkan restu otomatis doa untuk pernikahanmu bisa jadi tak baik. Karena itu, akan ada banyak sekali ujian dan cobaan yang hadir.

Jika sudah seperti ini, tidak ada yang bisa kamu lakukan selain bertahan sebaik mungkin dengan pasangan. Jika perlu untuk sementara menjauh dulu dari keluarga inti dan membangun rumah tangga.

5. Percayalah Jika Memang Sudah Allah Jadikan Jodoh, Restu Orang Tua Pasti Akan Hadir Juga. Walau Memang Harus Menunggu Cukup Lama

Restu orang tua memang sangat penting. Tapi, kembali lagi jodoh itu rahasia Allah SWT. Banyak pernikahan yang awalnya menentang restu orang tua tetap bisa menjadi sakinah mawadah dan warohmah.

Tapi, jika bisa tetap dapatkan restu orang tua dulu, ya. Supaya hubungan rumah tanggamu jadi berkah dan tidak terganjal banyak kesulitan.