Tata Cara Mandi Wajib Setelah Berhubungan Suami Istri Beserta Niatnya
Selasa, 31 Januari 2023 - 08:25 WIB
Sumber :
- u-report
1. Pastikan Air Yang Kamu Gunakan, Bersih dan Suci
Layaknya mandi pada umumnya, mandi wajib juga dilakukan dengan menggunakan air yang bersih dan suci sebagaimana ketentuan dalam agama islam. Jadi, pastikan sebelum mandi wajib, kamu sudah menyiapkan air mandi yang cukup untuk melaksanakan mandi junub.
2. Niat
Pertama hal yang harus dilakukan saat melaksanakan mandi junub adalah dengan membaca niat. Niat inilah yang membedakan mandi wajib dengan mandi biasa. Doa niat mandi wajib setelah berhubungan ini bisa dibaca dalam hati.
Niat mandi wajib yang benar setelah berhubungan suami istri ialah sebagai berikut:
نَوَيْتُ الْغُسْلَ لِرَفْعِ الْحَدَثِ اْلاَكْبَرِ فَرْضًا ِللهِ تَعَالَى