Horor Vietnam : The Ancestral, Masa Kelam Leluhur yang Mengahantui
- U-Repot
Olret – Sebagai salah satu dari penikmati horor, saya pun memutuskan untuk menonton film horor berbagai Negara. Sampai saat ini, horor dari Thailand dan Turki memang menjadi nomor satu di hati. Namun bukan berarti dari negara lain tak menantang ya.
Salah satu Negara tetangga Thailand yaitu Vietnam, kini filmnya mulai dilirik dan banyak di tonton. Seperti sebelumnya The Guardian yang sempat merajai 10 besar film yang paling banyak di tonton di Netflix. Kali ini, film The Ancestral pun menjadi perbincangan hangat warganet khususnya pecinta Netflix.
Sinopsis Film The Ancestral
The Ancestral mengisahkan sebuah keluarga yang memutuskan untuk pindah ke sebuah desa dan merupakan peninggalan leluhur mereka. Yen seorang anak paling sulung dari Thanh selalu mengalami mimpi buruk berupa ketindihan. Konon katanya, ketindihan ini terasa sangat nyata dan bisa membuat pelakunya melakukan hal tak terduga.
Sebenarnya tujuan mereka pindah ke desa tersebut untuk menghilangkan rasa takut dari Yen. Namun kejadian demi kejadian di rumah leluhur tersebut menjadi sangat menyeramkan. Bukan hanya Yen yang mengalaminya, bahkan kakaknya Linh pun mulai mengalami hal yang sama.
Linh yang merasa ada yang tidak berese di rumah leluhur tersebut pun menjadi semakin curiga terhadap ayahnya. Apalagi ternyata, Ayahnya juga memiliki seorang wanita lain Hanh yang diketahui sebagai psiakter khusus menangani ketindihan dan orang gila lainnya.
Kejadian demi kejadian membuat Linh mencurigai ayahnya dan Ibu Hanh. Lalu apa sebenarnya yang tejadi di rumah leluhur tersebut dan bagaimana bisa Hanh terlibat dalam semua kejadian itu?