Belajar dari Kegigihan Kim Yo Han di Drama Korea Insider

Kim Yo Han di Drama Korea Insider
Sumber :
  • u-repot

Olret – Drama Korea Insider ini menceritakan tentang seorang trainee yudisial/seorang pengacara  yang melakukan pelantikan. Dia bernama Kim  Yo Han yang diperankan oleh Kang Ha-Nuel.

5 Rekomendasi Drama Korea Dengan Kisah Masa Sekolah, Ada Manis-Manisnya!

Dia juga anak dari seorang jaksa tapi sewaktu kecil ayah nya meninggal dalam mengalih sebuah kebenaran dalam kasus korupsi di kotanya, dan setelah ayahnya meninggal, Kim Yo Han tinggal bersama neneknya di salah satu desa di kota tersebut.

Kim Yo Han juga seorang penjudi yang cukup handal dan hasil perjudian nya dia simpan tanpa nenek nya tahu ,dan nenek nya bekerja dit oko milik mereka sendiri.

Drama Korea The Sense yang Dibintangi Kim Yo Han dan Han Ye Ri Tunda Tanggal Tayang

Mereka menjalani hidup dengan kesederhanaan. Pada suatu waktu Kim Yo Han diberikan tugas dari peserta pelatihan yudisial ke-26 yang bernama Mol Jin Hyung.

Kim Yo Han di Drama Korea Insider

Photo :
  • u-repot
Menghadapi MU, Arne Slot Mengomentari Perebutan Gelar Juara Liga Inggris

Dia pun mulai penyamarannya di tempat perjudian yang banyak dikunjungi oleh para pejabat-pejabat yang kecanduan dalam hal itu. Pada saat itu dia juga ikut terlibat melakukan perjudian dan disaat para pejudi sedang dalam melakukan kegiatan tersebut.

Yo Han dengan sengaja  menghubungi salah satu kantor polisi di kota itu ,tujuan nya untuk memberantas orang -orang yang melakukan perjudian ilegal. Akibat kejadian itu tempat perjudian itu ditutup dan membuat Yang Hwa orang yang memiliki tempat tersebut  marah dan membalas perbuatan Kim Yo Han.

Yang Hwa mulai diam-diam memasuki kediaman Kim Yo Han dan menghancurkan toko mata pencarian  nenek nya Yo Han untuk kebutuhan hidup sehari-hari mereka.

Yo Han tidak hanya berhadapan dengan Yang Hwa tapi ia mulai mendapatkan tugas dari Mol Jin Hyung untuk mendapatkan sebuah kartu yang di dalam nya terdapat video serta bukti-bukti yang sangat penting untuk sebuah kasus yang harus diungkapkan kebenaran nya.

Mol Jin Hyung mengatakan jalan satu-satunya untuk mendapatkan kartu itu hanya dengan cara memasuki penjara tapi Yo Han tidak langsung mengambil keputusan bahwa dia akan melakukannya, karena dia juga memiliki tugas sendiri harus menjaga neneknya.

Tidak lama setelah itu, Yo Han mendapatkan kabar bahwa Young Gook Hyung sahabat dari ayah nya dan juga sahabat Mol Jin Hyung dan orang yang dia percayai telah dibunuh.

Disitu ia mulai memikirkannya demi balas dendam kematian Young Gook Hyung dan mengubah keadaan agar korupsi dan dan penggelapan uang pajak dan perjudian  ilegal terberantas. Maka ia berpikir harus maju dalam satu langkah.

Pas saat itu Yo Han ditawarkan oleh sahabatnya untuk menukar keadaan karena pada saat itu sahabatnya melakukan kesalahan yang bisa menjerumuskan nya ke penjara karena sahabat nya juga anak dari seorang pejabat dan takut nama keluarga nya rusak maka ia memanfaatkan keadaan ini .

Yo Han juga tidak berpikir panjang, ia langsung mengiakan tapi dengan syarat Jae sun sahabat nya menjaga nenek nya.Tidak lama setelah peristiwa itu, dia pun masuk ke dalam penjara seongju, karena Lee Tae Gwang berada di seongju yang memegang kartu tersebut.

Tidak semulus yang diharapkan di awal, dia masuk penjara  dia langsung diperlakukan dengan sangat tidak baik ,karena setiap hari nya dia di bully  dan di pukuli oleh senior-senior dalam penjara tersebut dan orang- orang itu yang tertangkap dalam insiden perjudian yang dia laporkan ketika sedang menjalankan tugasnya sebagai traine yudisial

Tapi ia tetap bertahan ,ia berpikir ini semua akan berakhir karena tujuan awal nya mencari Lee Tae Gwang. Karena keadaan Kim Yo Han mengalami krisis dan memiliki utang yang cukup banyak akhirnya berujung untuk mencoba mendapatkan kartu yang akan mengubah nasibnya maka selama saat di penjara ia melakukan perjudian yang memang di bolehkan di dalam penjara tersebut.

Awalnya  dia memang tidak beruntung dalam hal perjudian di penjara karena dia belum menguasai cara-cara permainannya. Karena situasi saat ini dan  pada saat ia belum jadi tahanan sangatlah berbedah .

Tapi masih beberapa hari di dalam penjara, dia terlibat dalam insiden tak terduga  akibat itu dia dikurung di tempat khusus. Disitu dia mulai pasrah dan frustasi karena keadaan.

Di samping itu, Yo Han memikirkan neneknya yang dia tinggalkan, karena selama dia di penjara dia belum dapat kunjungan dari nenek nya dan Mol Jin Hyung yang menjaminnya.

Tepat ketika berteriak frustasi, dia mendapat sautan dari samping ruangan nya. Disitu dia mulai bangkit dan belajar banyak tentang bagaimana caranya melakukan perjudian di dalam penjara dan menghasilkan uang lebih banyak.

Karena Yo Han memiliki ingatan yang sangat tajam, dia mempelajarinya dalam waktu singkat. Dan kemudian, dia mulai bangkit lagi dan memulai pertaruhan untuk bertahan hidup dan berhasil tumbuh dengan kemampuannya mengubah krisis menjadi peluang.

Tepat setelah dia mendapatkan keinginannya masuk ke liga yang lebih tinggi, dia dikhianati oleh sahabat nya Jae Sun, Kim Yo Han juga mendapat kabar bahwa nenek nya meninggal dunia akibat bunuh diri, tapi Yo Han mengenal nenek nya dengan sangat baik.

Setelah nenek nya meninggal, dia pun mulai lebih giat belajar selama di penjara, belajar belah diri dan banyak hal.Tidak lama setelah kejadian itu dia pun dinyatakan keluar dari penjara tapi hal yang dia cari pada awalnya tidak dia dapatkan. Setelah keluar dia mulai mencari satu demi persatu dalang dibalik itu semua dan memulai kehidupan yang baru.

Pelajaran penting dari Drama Korea Insider

Pelajaran yang dapat dipetik dari drama insider ini adalah keyakinan kita menentukan kita ke jalan yang benar tapi terkadang hal itu membuat kita ke tempat yang berbahaya.

Dan tidak ada usaha yang menghianati hasil dan jangan melimpahkan kesalahan kita terhadap orang lain, karena adanya pertanggungjawaban terhadap diri sendiri bukti bahwa kita itu orang yang bisa menjadi pemimpin untuk diri sendiri dan orang lain.

Artikel ini merupakan tulisan Nur Hanipah Hasibuan, mahasiswi hukum di Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta