Resep Simple Dimsum Ayam Udang Homemade, Siap Menemani Weekend Kamu
Jumat, 10 Maret 2023 - 17:41 WIB
Sumber :
- Youtube @athanaufal
Olret – Bagi orang yang suka mengemil, di hari libur tidak asik rasanya jika mengisi kegiatan libur tanpa camilan. Apalagi yang suka dengan makanan dimsum, rasanya lumayan mengocek kantong jika terus menerus beli di kedai makanan. Karena rasanya yang enak memang sepadan dengan harganya yang mewah.
Tapi jika kamu ingin membuat dimsum sendiri di rumah, tidak ada salahnya mencoba. Jangan khawatir, berikut Olret akan bagikan resep dan cara membuat dimsum ayam udang homemade yang dapat kamu praktikan di rumah.
Bahan-bahan 1, untuk digiling:
- 350 gr daging ayam bagian paha, giling/choper
- 1 butir putih telur
- 3 siung bawang putih cincang
- 2 sdm saus tiram
- 2 sdm minyak wijen
- 5 sdm minyak sayur
- 3 sdt gula
- 2 sdt kaldu bubuk
- 2 sdt penyedap
- ½ sdt garam
- ½ sdt lada
- 6 sdm tepung tapioka
- 80 ml air es
Bahan-bahan 2, cincang kasar:
- 150 gr paha ayam cincang kasar
- 150 gr udang cincang kasar
- 6 batang daun bawang cung/1 batang daun bawang
Bahan-bahan 3, tambahan lain:
Halaman Selanjutnya
Kulit dimsum/ kulit pangsit yang lenturMinyak wijen secukupnya dan campur air sedikit (untuk olesan dimsum)Parutan wortel sebagai toping dimsum