Awas! 5 Tanda yang Mengisyaratkan Dia Ingin Berpisah Dari Kamu

Tanda yang Mengisyaratkan Dia Ingin Berpisah
Sumber :
  • Freepik.com

Olret – Sama seperti orang yang jatuh cinta, orang yang mulai luntur perasaan cintanya juga menunjukkan tanda-tanda tertentu. Apalagi, jika tidak hanya sekadar luntur, tapi juga ada keinginan untuk berpisah dari dirimu. Mulai dari sikap, perlakuan dan caranya menunjukkan perhatian juga akan berbeda. 

4 Fakta Ryu Pakphum Jitpisutsiri, Pemeran Tac yang Curi Perhatian di 7 Project

Karena itu, akan lebih baik jika kamu juga harus memahami tanda-tanda tersebut. Supaya bisa mengambil tindakan untuk kembali mengharmoniskan hubungan, termasuk mempersiapkan diri dengan segala kemungkinan.

Jangan sampai saat perpisahan itu terjadi, entah dengan cara baik-baik atau menghilang begitu saja tanpa kabar. Kamu terpuruk dan merana sendirian. 

1. Mulai Sering Menghilang Tanpa Kabar 

4 Fakta Tae Weerapat Toemmaneerat, Pemeran Note di 7 Project Series

Menghilang Tanpa Kabar

Photo :
  • Freepik.com

Seolah mengajari dan membiasakan kamu untuk tidak lagi mengandalkan dirinya. Dia mulai sering menghindar dan menghilang begitu saja tanpa kabar. Padahal, sejak dahulu, kamu selalu menjadi prioritas utamanya dan selalu mengabari kamu meski tanpa diminta sekali pun. 

7 Project The Series Episode 4, Cinta, Karir Atau Sahabat?

Namun akhir-akhir ini, selain sulit dihubungi, dia juga sulit untuk ditemui. Bahkan saat kamu sudah berinistiaf untuk mengirim pesan terlebih dahulu. Pesanmu sudah jarang direspon atau ditanggapi. Ketika kamu mengajak bertemu, dia akan memberikan banyak alasan untuk tidak menemui kamu atau menghindari bertemu dengan kamu secara langsung. 

Jika tanda ini sudah kamu alami, bersiaplah dengan segala kemungkinan. Kamu bisa saja jangan menyerah dulu untuk meyakinkan dia dan mengembalikan keharmonisan jika masih ada kesempatan. Tapi, lebih baik mulai berpasrah dan belajar menerima keadaan.  

2. Sikapnya Semakin Egois 

Sikapnya Semakin Egois

Photo :
  • Freepik.com

Perpisahan selalu dimulai dengan hubungan yang tidak lagi sehat, sulit menerima, mengerti dan diajak berkompromi. Ada saja kesalahan yang kamu lakukan di matanya dan ada saja hal yang membuat dia kesal sampai mengajak kamu bertengkar. 

Padahal, dahulu, kalian sudah berkomitmen untuk selalu membiacarakan semua masalah dengan cara yang baik dan kepala yang dingin. Sayangnya, keinginannya untuk berpisah darimu, otomatis membuat dia menjadi orang yang lebih egois bahkan mulai senang mencari-cari kesalahanmu sebagai alasan untuk putus. 

3. Kini Sering Mengabaikan Dirimu 

Tanda yang Mengisyaratkan Dia Ingin Berpisah

Photo :
  • Freepik.com

Hilangnya perhatian dan kepedulian yang sering dia tunjukkan padamu dahulu, juga menunjukkan ada sisi hatinya yang sudah tidak nyaman saat bersamamu. Dia mulai mengabaikan perasaan, keadaan dan tidak memberikan perhatian-perhatian kecil. 

Bahkan, dia lebih sering menghindari kamu dengan beralasan capek atau ingin menyendiri saat kamu ingin mengajaknya berbicara. Selain itu, dia juga lebih banyak menghabiskan waktu di luar rumah daripada bersamamu atau keluarga.

Sikapnya yang tidak peduli, menunjukkan ada yang salah dalam hubungan kalian. Dan bisa jadi, dia mulai memikirkan soal perpisahan. 

4. Mengungkit Kesalahan Atau Kekurangan Yang Kamu Miliki 

Seharusnya ketika hubungan terikat, kamu dan dia belajar untuk sama-sama menerima kelebihan dan kekurangan masa lalu masing-masing. Bahkan, tidak perlu membicarakannya sebab fokus saling memperbaiki diri dan memikirkan masa depan hubungan yang panjang. 

Namun, akhir-akhir ini, entah kenapa dia mulai sering mengungkit kesalahan atau kekurangan yang kamu punya. Parahnya, jika sampai membandingkan kamu dengan orang lain. Semisal teman kerja, keluarga atau siapapun.  Tidak hanya itu, perkataannya juga mulai meremehkan dan tidak menghargai kamu sebagai partner hidup. 

5. Membuat Batasan Antara Kamu dan Dia 

Dia mulai memposisikan dirinya sebagai orang asing dalam hidupmu dengan membuat batasan atau lebih banyak menutup diri. Dia tidak akan membiarkan kamu masuk dalam dunianya, begitu pun abai dengan kehidupanmu. Sehingga di fase ini, kamu seolah tidak lagi mengenal dirinya atau mencari tahu apa yang sedang dia pikirkan. 

Jika fase ini terjadi, saat kamu sudah menikah dengan dia. Maka, bersiaplah untuk lebih banyak bersabar atau memilih menyerah karena batasan itu membuat kamu merasa seolah berjuang sendirian. Padahal jelas kamu mempunyai pasangan dan terikat dalam hubungan yang syah. (Ika Tusiana