5 Tipe Sahabat Cowok Yang Asik Banget, Sahabat Cowokmu Termasuk yang Mana?

Persahabatan
Sumber :
  • freepik

Pendapat, saran, dan nasihat yang dia utarakan tentunya berdasarkan wawasannya yang luas dan ilmu yang dia dapatkan sehingga kamu juga tidak bisa mengabaikan apa yang telah dia sampaikan dengan logika berpikirnya tersebut.

3. Sangat Jujur Kalau Dimintai Pendapat/Komentar

Dewasa Itu Bukan Hanya Soal Usia, Tapi Soal Pemikiran

Sahabat yang sesungguhnya adalah sahabat yang selalu berkomentar jujur ketika kamu menanyakan pendapatnya terkait dengan suatu hal. Dia tidak suka untuk berbohong karena ketika dia berbohong maka dia akan merasa kasihan padamu.

Sebaliknya justru ketika dia jujur akan sangat bangga karena dia hanya yang ingin yang terbaik untukmu. Dia akan mengatakan itu tidak pantas jika memang tidak pantas, dan akan mengatakan pantas jika memang itu pantas dilakukan atau dikenakan.

4. Sahabat Cowok yang Pekerja Keras dan Pantang Menyerah

Bukan Sosmed, 6 Tempat Terbaik Untuk Berbagi Cerita dan Mencari Solusi

Sahabat cowok yang merupakan seorang pekerja keras memiliki kharisma tersendiri. Karena dia juga bisa mengingatkan kamu ketika kamu mulai bermalas-malasan dan selalu dapat memberikan sarannya agar kamu dapat lebih produktif lagi.

Dia akan memberikan pengaruh positif dalam hidupmu. Tentunya ketika dia sedang menyemangati kamu itu juga karena dia ingin kamu menjadi pribadi yang lebih baik dalam hidupmu. Karena baginya, jika kamu berhasil dan mempunyai kepribadian yang baik tentu saja akan berpengaruh pada hidupnya. Dia tak ingin sahabat-sahabatnya selalu menjadi toxic.

Halaman Selanjutnya
img_title
6 Pertanda, Kamu Sudah Cukup Dewasa Dalam Menjalin Persahabatan