Sehebat Apapun Luka dan Sakit Yang Kamu Rasa, Jangan Pernah Berpikir Untuk Menyerah
Senin, 8 Juli 2024 - 21:27 WIB
Sumber :
- gmmtv
Percayalah! Pikiran-pikiran seperti itu akan membantu dirimu untuk segera bangkit kembali.
Percayalah! Saat Kamu Mendapatkan Ujian, Tuhan Sudah Memampukan Kamu Untuk Melewatinya
Yakinlah jika ujian Tuhan kamu pasti melewatinya. Sesakit atau sekecewa apapun perasaanmu sekarang, akan ada saatnya kamu berhasil move on, bahagia bahkan memaafkan sepenuh hati apa yang sudah terjadi.
Begitupun sehebat apapun masalah yang menimpamu, hingga membuat dirimu seolah kehilangan segalanya. Pada akhirnya akan mampu kamu ikhlaskan dan dapatkan ganti yang lebih baik.
Tuhan sudah menakar dengan tepat ujian untuk para makhluknya, begitupun balasan yang indah ketika kamu mampu melewati semuanya dengan kesabaran dan ketawakkalan. Jadi jangan pernah berpikir untuk menyerah.
Oleh Karena Itu Jangan Pernah Berpikir Menyerah. Sungguh Dalam Ujian dan Rasa Sedih pun Ada Hikmah dan Banyak Hal Yang Bisa Kamu Syukuri
Halaman Selanjutnya
Sungguh ujian dalam berbentuk kesedihan maupun kekecewaan juga termasuk salah satu keberkahan Tuhan untuk membuat kamu jadi lebih dewasa daripada sebelumnya. Jika kamu hanya menangis dan meratapinya saja, kamu akan kehilangan momen untuk mensyukuri banyak hal termasuk hikmah dari ujian yang kamu terima.