6 Cara Mengembalikan Semangat Hidup Setelah Kehilangan Belahan Jiwa
- Freepik.com
Olret – Kematian tidak ada yang tahu kapan tepatnya akan terjadi. Bisa jadi kematian menjemput dirimu terlebih dahulu, bisa jadi belahan jiwa yang kini menjadi pendamping hidupmu.
Saat itu terjadi, rasa sedih sekaligus kehilangan membuat kamu begitu rapuh, bingung dan goyah. Bahkan pemikiran untuk ikut menyusulnya mungkin sempat terselip dalam pikiranmu.
Namun, kamu tahu kamu harus tetap melanjutkan hidup. Apalagi, ada anak-anak yang masih menjadi tanggung jawabmu. Dan banyak cinta yang menguatkanmu termasuk dari Tuhan.
Karena itu, coba kembali pulihkan diri dan reda rasa sedih dengan 6 cara ini. Semoga semangat hidupmu segera kembali, meski belahan jiwamu terlebih dahulu pergi.
1. Terima Kesedihan dan Tenangkan Dirimu
Tidak perlu menolak kesedihan yang hadir, karena bagaimana pun kehilangan orang yang berharga memang begitu menyakiti hatimu dan membuat dirimu kehilangan semangat untuk hidup.