Aku Mencintai Kamu Dalam Diam Lewat Dekapan Doa-Doa Ku
Jumat, 11 Agustus 2023 - 21:50 WIB
Sumber :
Aku ingin mencintai dalam diam, dengan cara merayu pemilik hatimu hingga akhirnya kita dipersatukan dalam ikatan yang di ridhoi-Nya
Salah, memang benar-benar salah. Saat aku bisa dengan berani menyebut cinta dalam diam, sementara hatiku sendiri masih selalu berusaha memenuhi setiap keinginan. Dan benar saja, “rasa penasaran” adalah dilema terbesar dari yang seharusnya diredam.
Andai saja fikirku tidak melulu mengajaknya untuk menceritakan rindu, mungkin aku tidak harus bersusah payah menahan sesak dalam dilema yang tak usai dalam sekejap. Namun rasa itu seakan terlalu bergejolak, hingga menjadikanku lemah dalam menyikapi keadaan yang selalu membuatku ingin menyerah.
Halaman Selanjutnya
Saat aku tidak memiliki keberanian untuk memperjuangkan, mampukah aku mencintainya dalam diam? Memasrahkan seluruh harap, serta mengikhtiarkannya dalam sujud di sepertiga malam. Agar setelahnya, aku bisa dengan segera menemukan keikhlasan. Menerima, ataukah melepaskan.
Baca Juga :
Rindu Ini Tak Pernah Ku Tinggalkan Sendirian