5 Inspirasi Minuman Segar Homemade, Hemat Dan Simple Membuatnya
- freepik.com
Olret – Bagi pecinta minuman manis, minuman kekinian sudah pasti menjadi andalan untuk menemani harimu di saat santai maupun saat sedang bekerja. Memang minuman segar dan manis, dapat membuat mood kamu ceria. Sehingga lebih semangat dalam menjalani aktifitas.
Tapi tahukah kamu? bahwa terlalu sering mengkonsumsi minuman kekinian dapat membuat kantong kalian boros. Alih-alih pesan atau nongkrong di cafe, tidak ada salahnya kamu mencoba membuat minuman manis dan segar homemade yang tak kalah enak dengan buatan cafe. Yang pastinya cara membuatnya simple, mudah juga hemat. Hasil yang kamu buat bukan hanya untuk konsumsi sendiri, tapi kamu bisa berbagi dengan teman juga keluarga.
Berikut Olret akan membagikan resepnya, simak tips membuat 5 minuman segar untuk inspirasi harimu!
1. Es Cendol Dawet
Bahan-bahan yang diperlukan:
- 50 gr tepung beras
- 100 gr tepung kanji/tapioka
- 1 sdm (10gr) Bubuk agar-agar rasa plain (tanpa rasa).
- 1 sdt (5gr) garam
- 20 lbr daun pandan, potong kecil-kecil
- 1 sdm air endapan kapur sirih
- 5 tetes pewarna makanan cair warna hijau muda
- 1000 ml air
Cara Membuatnya:
- Daun pandan dan air di-blender halus, lalu disaring.
- Masukan ke dalam panci tepung beras, tepung kanji dan agar-agar, diaduk-aduk sampai tercampur rata, lalu tuang air pandan yang sudah di-blender tadi. Aduk-aduk lagi sampai rata, kemudian tambahkan garam, air kapur sirih, aduk-aduk dan di masak dengan api sedang sambil diaduk terus. Setelah dimasak sampai mengental, teksturnya licin dan mengkilap, matikan api dan angkat bahan adonan cendol.
- Siapkan wadah lalu diisi dgn air dan es batu, setengah bagian saja.
- Lalu ambil cetakan cendol dan masukan adonan cendol ke dalamnya, kemudian ditekan-tekan di atas wadah yang berisi air dan es batu tersebut. Biarkan cendol jatuh ke dalam air es dan cetak sampai adonannya sampai habis. Cendol/dawet siap disajikan dengan santan dan gula merah, atau di buat es campur sesuai selera masing-masing.
2. Es Nanas Soda
Bahan-bahan yang diperlukan:
- 200 gram nanas potong
- 2½ sdm (40 gram) gula pasir
- 4 kotak es batu
- 400 ml air soda manis
Cara Membuatnya:
- Campurkan nanas, gula pasir dan es batu, lalu blender hingga halus. Jika susah di-blender, bisa ditambah air sedikit saja.
- Siapkan gelas saji. Tuang secara berurutan; campuran nanas yang sudah dihaluskan, tambahkan air soda.
- Sajikan dengan hiasan potongan nanas dan daun mint.
- Es nanas soda siap disajikan. Resep diatas untuk 2 porsi gelas saji.
3. Dalgona White Koffie With Rainbow Jelly
Bahan-bahan jelly:
- 10 gr agar-agar plain
- 400 ml air
- 100 gr gula pasir
- Secukupnya pewarna/essens makanan merah, kuning, hijau
Bahan-bahan dalgona:
- 2 bungkus white koffie original
- 4 sdm air panas
- 1/2 sdt emulsifier di cairkan (bisa ganti 2 sdm whiped cream)
- 1½ sdm gula pasir
Bahan pelengkap lainnya:
- Susu cair plain secukupnya
- Es batu secukupnya
Cara Membuatnya:
- Campur semua bahan jelly (kecuali pewarna), masak hingga mendidih, ketika sudah masak angkat dan bagi 3 bagian. Beri masing-masing bagian pewarna/essen secukupnya, dinginkan hingga set, dan potong dadu/serut.
- Seduh White Koffie dengan air panas dan gula, aduk rata dan campur dengan emulsifier/whiped cream, mixer hingga mengental dan mengembang ± 5 menit.
- Sediakan 2 buah gelas, beri 1 sdm masing2 jelly hijau, merah dan kuning, masukan es batu secukupnya dan tuang susu cair. Kemudian semprotkan kocokan white koffie di atasnya.
- Dalgona white koffie with rainbow jelly siap disajikan.
4. Es Nangka Alpukat & Jelly
Bahan-bahan yang diperlukan:
- 2 buah alpukat ukuran sedang
- 6 butir buah nangka
- agar-agar siap pakai secukupnya
- 65 ml santan instan
- 500 ml air
- 1 lbr daun pandan
- 4 sdm gula pasir, sesuai selera
- ½ sdt garam
- Susu kental manis secukupnya
- Es batu secukupnya
Cara Membuatnya:
- Potong-potong nangka dan alpukat sesuai selera, kemudian cacah kasar agar-agarnya.
- Campur jadi satu; santan, air, gula, garam dan daun pandan, rebus sampai mendidih sambil diaduk-aduk, setelah matang biarkan dingin.
- Campur jadi satu semua bahan-bahan kemudian aduk rata, sesuaikan manisnya, tuang dalam gelas saji.
5. Es Markisa Regal
Bahan-bahan yang diperlukan:
- 100 ml sirup markisa
- 50 ml yogurt plain
- 50 ml susu segar
- 2 keping biskuit regal (dihancurkan)
- 1 sdm lemon jus
- 2 sdm gula cair
- Es batu secukupnya
Cara Membuatnya:
- Masukkan yogurt, susu, gula cair dan es batu ke dalam blender dan haluskan hinga merata.
- Hancurkan biskuit regal dan sisihkan.
- Tuang sirup markisa ke dalam gelas saji.
- Masukan hasil blender ke dalam gelas saji kemudian tambahkan biskuit regal yang telah dihancurkan di atasnya.
- Es markisa regal siap di sajikan.