Ternyata Inilah 7 Alasan Kamu Mudah Gelisah. Hidup Rasanya Sulit Tenang

Mengapa Kecemasan Bisa Sangat Menguntungkan
Sumber :
  • freepik.com

Olret –Apakah kamu sering mengalami kegelisahan akhir-akhir ini? Bahkan kegelisahan itu membuat kamu sampai kesulitan tidur hingga menganggu rutinitas juga kesehatan tubuh. 

Ada banyak alasan seseorang merasa gelisah. Diantara banyak alasan yang mungkin terjadi, 7 hal ini mungkin salah satunya. Karena itu pahami dan dapatkan solusi terbaiknya. 

1. Overthinking Pada Masa Depan

Perasaan gelisah pertama bisa terjadi karena terlalu overthinking pada masa depan. Biasanya hal itu dipicu saat di masa sekarang, kamu diberikan tanggung jawab yang besar. 

Misalnya saja seorang pria yang menikah sehingga punya tanggung jawab pada keluarga kecil, atau wanita hamil yang mulai mengkhawatirkan buah hati di masa depan. 

Tanggung jawab itu, jika tidak disikapi dengan kesiapan mental, bisa menjadi sikap overthinking dan rasa khawatir berlebihan. Hal itulah yang membuat gelisah, bahkan memicu depresi. 

2. Penyesalan Mendalam Pada Masa Lalu 

Bukan hanya masa depan, masa lalu yang belum tuntas, juga bisa membuat hati gelisah. Seperti saat kamu membuat kesalahan pada seseorang di masa lalu, atau masa lalu yang membuat trauma sehingga menimbulkan rasa khawatir dan takut. 

Untuk itu, usahakan menuntaskan apapun yang sudah terjadi masa lalumu. Seperti memohon maaf, bertaubat dan mengikhlaskan segalanya. Jangan sampai apa yang sudah terjadi dan jelas tidak mungkin dirubah dari masa lalu menjadi penghalang kebahagiaanmu di masa sekarang juga masa depan. 

3. Insecure Pada Diri Sendiri Dan Membandingkan Dengan Kehidupan Orang Lain

Perasaan iri juga bisa membuat hati gelisah, lho. Apalagi kamu merasa iri disaat diri sendiri terlalu insecure. Hal itu bisa membuat kamu membandingkan hidupmu dengan orang lain. 

Bahkan ketika perasaan insecure tanpa sadar merubah dirimu jadi toxic. Kamu akan mulai bersikap tak tenang atau gelisah saat ada yang terlihat lebih baik dirimu. Hal itu bukan hanya mengurangi rasa syukur tapi, juga membuat kamu jadi pribadi yang tidak baik. 

4. Perasaan Tidak Disukai Oleh Orang Lain 

Mengharapkan semua orang menyukaimu akan menciptakan tekanan. Padahal kamu tahu, bahwa setiap orang mempunyai kebebasan untuk menyukai/tidak menyukai sesuatu maupun seseorang. 

Nah, ketika kamu tahu ada yang tidak menyukaimu atau harapanmu disukai semua orang tidak tercapai. Hal itu akan membuat hati gelisah dan tidak tenang. 

Karena itu, Lebih baik fokus pada hubungan yang positif dengan orang-orang yang benar-benar peduli tentangmu dan menerimamu apa adanya. Ini akan membantu menciptakan lingkungan sosial yang mendukung kebahagiaanmu.

5. Belum Menemukan Solusi dari Masalah Yang Terjadi 

Setiap masalah pasti mempunyai solusi terbaiknya. Hanya saja, untuk mendapatkan solusi terbaik itu tidaklah mudah, bahkan harus mengorbankan sesuatu.

Nah, sebelum masalah selesai dan mendapatkan solusi tersebut. Pasti akan menimbulkan perasaan gelisah. Dan hal itu wajar serta dialami oleh setiap orang. 

Jadi, ketika ada masalah, memang fokus dulu pada solusi terbaiknya. Jangan menyerah ataupun putus asa. 

6. Berada Di Luar Zona Nyaman

Misalnya saja kamu berhenti dari pekerjaan lamamu atau berada dalam kondisi atau keadaan yang membuat kamu tidak nyaman. 

Tentu akan muncul perasaan gelisah, takut dan khawatir. Dan hal itu memang secara alami dialami oleh semua orang. 

Namun, ingatlah! bahwa manusia mempunyai kemampuan terbaik untuk beradaptasi dalam segala keadaan dan situasi. Jadi jangan terburu-buru berpikir menyerah saat berada di luar zona nyamanmu selama ini. Kamu pasti bisa menyesuaikan diri dan menjalani kehidupan dengan baik kembali. 

7. Gangguan Mental 

Ada berbagai penyebab seseorang mengalami gangguan mental. Namun alasan paling banyak adalah karena tekanan hidup yang teramat besar dan gagal mengelola stress dengan baik. 

Nah, gangguan mental dapat membuat rasa gelisah dan cemas berlebihan. Seseorang yang didiagnosa gangguan mental harus mendapatkan perawatan medis dan obat-obatan untuk menstabilkan emosinya. 

Karena itu, segeralah berkonsultasi dan mendapatkan penanganan terbaik saat kamu merasa ada masalah dengan kesehatan mentalmu.