Bahas MBTI Saat Live, NCT Dream Siap Comeback dengan Full Album Ketiga "ISTJ"
- Twitter/ NCTsmtown_DREAM
Jakarta, Olret – Kabar gembira datang untuk para penggemar boy group NCT Dream, yang dikabarkan akan segera melakukan comeback pada bulan Juli mendatang.
Mengutip dari Naver pada Selasa, 13 Juni 2023, NCT Dream dijadwalkan melakukan comeback dengan full album ketiga bertajuk ISTJ pada tanggal 17 Juli 2023 mendatang.
Sebelumnya, NCT Dream akan merilis lagu pra-rilis bertajuk Broken Melodies pada tanggal 19 Juni 2023, pukul 18:00 KST.
Detail comeback full album ketiga NCT Dream 'ISTJ'
Full album ketiga NCT Dream bertajuk ISTJ dengan lagu utama berjudul sama, nantinya akan berisi 10 buah lagu di dalamnya. Ini merupakan album baru pertama NCT Dream yang dirilis lebih dari satu tahun dua bulan lamanya sejak mereka merilis repackage full album kedua bertajuk Beatbox pada bulan Mei 2022 lalu.
Di tahun 2022, NCT Dream sukses mencatat total penjualan album hingga 5,61 juta copy dengan merilis 3 buah album dalam satu tahun. Yakni mulai dari full album kedua Glitch Mode pada bulan Maret 2022, Beatbox pada bulan Mei 2022, dan album spesial akhir tahun Candy pada Desember 2022.
Setelahnya NCT Dream disibukkan dengan kegiatan tur dunia kedua mereka bertajuk The Dream Show 2: In A Dream. Tidak hanya itu, NCT Dream juga merilis debut single Jepang pertama mereka berjudul Best Friend Ever pada bulan Februari 2023 kemarin.
Untuk comeback full album ketiga ISTJ kali ini, member NCT Dream sempat membagikan spoiler di siaran langsung mereka dengan menyebutkan tipe kepribadian MBTI masing-masing member. Rupanya hal tersebut berhubungan dengan judul album baru mereka.
Wah, makin tidak sabar menantikan comeback album baru NCT Dream.