Video Perjalanan TekTok ke Gunung Sagara Garut

TekTok ke Gunung Sagara Garut
Sumber :
  • idris hasibuan

Olret – Bagi kamu yang ingin mendaki namun tak ingin menghabiskan waktu lama berhari-hari di gunung atau camping. TekTok adalah solusi yang tepat. Banyak kok gunung yang bersahabat dengan pendaki yang ingin TekTok dan masih mudah dilalui.

Pesan Pendaki Ini Viral di TikTok : Jika Tak Mampu Bawa Sampah Sendiri, Rebahan Saja di Rumah

Salah satunya adalah Gunung Andong di Magelang atau Gunung Papandayan di Garut. Namun jika kamu ingin yang lebih menantang, gak ada salahnya mencoba mendaki gunung sagara dengan tektok.

Perjalanan TekTok ke Gunung Sagara di mulai dari basecamp  Tajur yang beralamat di Sagara, Tenjonagara, Kec. Sucinaraja, Kabupaten Garut, Jawa Barat 44115.

Selain Gadisnya yang Manis, Wisata Garut Ini Juga Sungguh Memanjakan Mata

Setelah semua selesai berbenah dan siap untuk melakukan pendakian TekTok Gunung Sagara. Kami pun tak lupa untuk berdoa kepada Sang Khalik dengan harapan pendakian ini bisa lancar tanpa kendala dan kembali ke dalam rumah masing-masing dengan selamat.

Setelah itu, kami pun melanjutkan perjalanan dengan santai dan ditemani cahaya senter dan handphone masing-masing. Di awal jalur pendakian sangat santai dan mudah, jalanan datar sepanjang kurang lebih 1 KM lebih, kemudian menanjak sedikit demi sedikit namun masih mudah di lalui.

Video : Melihat Dengan Jelas Keindahan Talaga Bodas Garut

Sehingga akhirnya, kami pun sudah berjalan kurang lebih 15 menit dan terasa sudah sampai di Pos 1. Kami tak istirahat disni, kami pun tetap melanjutkan perjalanan menuju pos 2.

Selengkapnya, kamu bisa tonton di bawah ini ya.