Pendakian Gunung Sumbing Via Gajah Mungkur Lengkap Dengan Video Perjalanan

Pendakian Gunung Sumbing Via Gajah Mungkur
Sumber :
  • Viva/Idris Hasibuan

OlretGunung Sumbing menjadi salah satu idola para pendaki, tak pelak gunung ini selalu ramai dikunjungi. Salah satu jalur yang bisa kamu coba adalah pendakian Gunung Sumbing via Gajah Mungkur. Sebenarnya, ini bukan pendakian pertama aku ke Gunung Sumbing, karena sebelumnya sudah pernah mendakinya via garung.

Kisah Nyata : Menantang Penghuni Dunia Lain Sumbing, Ngeri.

Pendakian Gunung Sumbing 3371 Mdpl ini berawal dari ajakan Kak Maria. Namun sayangnya, perjalanan ini menjadi salah satu perjalanan yang membuat bulu kuduk merinding dengan pengalaman mistis.

Banyak hal yang tak terduga di pendakian kali ini. Penasaran bukan? Simak yuk, pengalaman pendakian gunung sumbing via gajah mungkur dari Ngayap.com berikut ini.

Cibubur Menuju Tebet Penuh Drama, Begitu Pula Tebet Menuju Basecamp Gunung Sumbing yang Berada di Wonosobo.

Ditemani Pocong Di Gunung Sindoro, Membuat Nyali Ciut

Pendakian Gunung Sumbing Via Gajah Mungkur

Photo :
  • Viva/Idris Hasibuan

Pendakian gunung sumbing via gajah mungkur ini menjadi salah satu pendakian yang penuh drama. Di awali dengan hujan yang tiba-tiba ketika menuju perjalanan cibubur Junction, sehingga akhirnya beralih dari ojek online menjadi taxi. Singkat cerita, sampailah saya ke Mepo yang berada di Tebet.

Part 7 : Teror Pasangan Pendaki Mistis di Gunung Ciremai

Sama halnya dengan open trip pada umumnya, molor adalah sesuatu yang lumrah, bahkan pendakian ini juga harus molor yang awalnya berangkat jam 8 harus berangkat menjadi jam 10 malam. Setelah memasuki elf yang sudah di sewa, drama pun belum usai. Karena supirnya ternyata membawa 2 penumpang lainnya sehingga ada sebagian yang tak mendapatkan tempat duduk.

Parahnya lagi, supir pun membawa kami melalui jalur non tol sehingga kami pun baru sampai do Basecamp sekitar jam 10 pagi (kurang lebih 12 jam perjalanan dari Jakarta ke Wonosoba), fantastis bukan?

Halaman Selanjutnya
img_title