5 Cara Terbaik Mengembalikan Kepercayaan Diri Setelah Putus Hubungan

Putus Cinta
Sumber :
  • freepik.com

Olret – Seringkali setelah putus hubungan dan ditinggalkan begitu saja oleh pasangan membuat kamu kehilangan kepercayaan diri. Sebab kamu mungkin merasa putusnya hubungan kalian karena kekurangan atau kesalahanmu. Sehingga kamu merasa bersalah dan tidak yakin bisa memulai hubungan baru atau seseorang yang lebih baik.

4 Zodiak yang Suka Memanjakan Kakek dan Neneknya dengan Kepedulian Tanpa Batas

Padahal, belum tentu juga, hubungan itu putus karena kesalahan darimu. Bisa saja karena mantanmu yang memang tidak bisa menerima dirimu apa adanya dan dia memang bukanlah orang yang tepat. Karena itu, kamu tidak perlu sebegitu merasa bersalah dan fokus saja kembalikan kepercayaan diri dengan cara ini.

1. Jika Kamu Merasa Bersalah, Maafkan Saja Dirimu Terlebih Dahulu

Hal pertama yang harus kamu lakukan untuk mengembalikan kepercayaan diri adalah menghilangkan perasaan bersalah dalam hatimu. Mulailah dengan memaafkan diri sendiri, jika kamu merasa kekurangan atau kelemahan yang kamu miliki menjadi penyebab putusnya hubungan kalian.

4 Zodiak yang Sangat Manja Saat Sakit Kepada Pasangan

Maafkan dirimu sendiri seutuhnya dengan lebih berusaha menerima dirimu apa adanya. Kenali lebih dalam kekurangan dan kelebihanmu. Dengan begitu, kamu bisa lebih memaksimalkan kelebihan yang kamu miliki, juga mencintai kekurangan yang ada.

2. Tingkatkan Kualitas Diri

Apapun yang menjadi kekurangan atau ketidaksempurnaanmu, jangan menyesalinya atau merasa insecure atasnya. Setiap orang pasti punya kelebihan dan kekurangan masing-masing. Justru, dengan lebih mencintai dan menyayangi diri sendiri, serta meningkatkan kepercayaan diri. Kamu jadi lebih tahu apa saja yang harus kamu benahi dan bagaimana caranya meningkatkan kualitas diri yang kamu punya.

Debat Pilgub Jateng 2024 Digelar 3 Kali

Dengan begitu, kamu akan bisa melihat jika dirimu berharga dan layak mendapatkan yang terbaik. Justru, dari kisah masa lalumu yang gagal kamu bisa mengambil pelajaran yang berharga untuk meningkatkan kualitas dirimu.

3. Lakukan Hal Yang Menyenangkan Sekaligus Bermanfaat

Setelah putus hubungan, kamu membutuhkan suasana dan kegiatan yang mampu membuat kepercayaan dirimu kembali, sekaligus melupakan kesedihan yang kamu rasa. Karena itulah, beberapa orang sampai mengambil cuti untuk berlibur atau pergi ke tempat baru, untuk melepaskan segala kesedihan dan lebih menikmati kehidupan.

Setiap orang mempunyai cara yang berbeda untuk mengembalikan mood atau suasana hatinya. Kamupun, pasti punya banyak kegiatan atau cara yang menyenangkan serta bermanfaat untuk mengalihkan rasa sedih yang kamu rasa, sekaligus meningkatkan kepercayaan diri yang kamu punya.

4. Berhenti Menutup Diri, Justru Berbaurlah dan Jalin Pertemanan

Menutup diri dan memblokir semua akses komunikasi dengan orang lain hanya akan membuat rasa bersalah dan terpuruk di hatimu semakin terasa besar. Padahal, kamu harus tahu, bukan hanya kamu saja yang pernah terluka, kecewa, putus hubungan dan melewati fase yang menyedihkan seperti sekarang.

Justru untuk mengembalikan kepercayaan driimu, bangunlah support system di lingkunganmu. Berbaurlah dan jalin banyak pertemanan baru. percayalah dengan mengikuti berbagai komunitas yang bermanfaat, maka kamu akan lebih percaya diri dan tidak lagi terlalu bersedih.

5. Minta Bantuan Profesional

Beberapa orang yang mengalami depresi akut, bagaimanapun membutuhkan bantuan professional atau ahli untuk mengatasi masalahnya. Sebab, kondisi setiap orang berbeda dan tidak semua bisa sembuh dengan cara yang biasa.

Saat kamu sudah melakukan semua hal untuk mengembalikan kepercayaan dirimu. Tapi, hal itu masih sulit kamu lakukan. Cobalah minta bantuan professional. Di sana kamu akan menjalani terapi sekaligus pengobatan yang sesuai dengan masalahmu. Pasti ada saatnya kamu akan sembuh dan bisa menjalani hari – hari dengan lebih baik lagi.