4 Perbedaan Ecu Jucen 5 Duallband dan Racing Turbo yang Perlu Dipahami

Perbedaan Ecu Jucen 5 Duallband dan Racing Turbo
Sumber :
  • U-Repot

Olret – Modifikasi motor sudah menjadi hobi bagi banyak orang, khususnya para kawula muda. Bukan sekadar mengganti warna bodi atau pun tipe ban, seringkali juga mengotak-atik bagian mesin. Harapannya adalah membuat performanya semakin bagus dan nyaman sesuai yang diinginkan.

8 Sosok Jodoh Pengundang Rahmat Allah, Semoga Menemukannya

Bicara soal modifikasi, Anda harus tahu perbedaan ECU juken 5 dualband dan racing turbo. Jika pengguna melakukan mapping, maka harus dibarengi penggantian ECU. Di pasaran sekarang Anda mudah menemukan berbagai macam jenis ECU, seperti juken 5 dualband dan racing turbo.

Agar proses remapping kendaraan sesuai kebutuhan dan bisa menentukan pilihan tepat, silahkan dipelajari baik-baik perbedaan ECY juken 5 dualband dan racing turbo berikut.

Apa Yang Dimaksud Dengan ECU?

Ploy's Yearbook Episode 9 : Awal Mula Cinta Antara Ploy Berandal dan Tawan

Bila pengguna merupakan orang yang gemar melakukan otak-atik mesin bermotor, mungkin sudah paham dengan yang namanya ECU ataupun remapping. ECU ini merupakan akronim dari kata engine control unit. ECU ini biasanya merupakan bagian dari motor injeksi.

Khususnya kendaraan bermotor yang sudah menggunakan injeksi sebagai sistemnya, maka sudah pasti menggunakan yang namanya ECU ini. ECU sendiri merupakan bagian terpenting dari kendaraan bermotor atau bisa dikatakan sebagai otak. Jadi, dengan ECU ini nantinya motor bisa berjalan dengan semestinya.

6 Sikap Menghadapi Rekan Kerja Tidak Kooperatif Dan Seenaknya Sendiri

ECU merupakan sebuah perangkat yang bekerja sebagai pengontrol atau pengaturan dari kendaraan bermotor. Jadi tidak salah jika ECU dikatakan sebagai otak dari sebuah kendaraan. Jika diistilahkan, ECU ini cara kerjanya hampir sama dengan CPU yang mengontrol kerja komputer.

Apa Saja Perbedaan Antara Juken 5 Dualband Dan Racing Turbo?

 

Perbedaan Ecu Jucen 5 Duallband dan Racing Turbo

Photo :
  • U-Repot

 

Dikatakan bahwa ECU terdapat beberapa jenis atau merek, salah satunya bermerk Juken 5. Nah, merk ini masih dibagi menjadi empat tipe diantaranya dualband dan racing turbo. Sebagai pemula mungkin masih bingung, maka dari itu akan dibahas mengenai apa saja perbedaan ecu juken 5 dualband dan racing turbo berikut.

1. Dari Segi Core

Perbedaan pertama yang bisa dinilai dari keduanya adalah dari map atau core. Meski keduanya memiliki dua map atau core, namun mapping milik racing turbo lebih bagus dibanding produk sebelumnya yakni dualband. Untuk dualband sendiri core bisa dipindah menggunakan sakral.

Jadi dari map satu bisa pindah ke map dua, namun akan lebih baik jika mengaktifkan dualnya. Meski hampir mirip, namun berbeda dengan racing turbo. Sebab tipe ini bisa digunakan untuk dua mapping dan juga dua injektor sedang dualband tidak bisa.

2. Fitur

Pada urutan kedua, perbedaan kedua adalah dari segi fitur. Jika pada ECU juken 5 dualband hanya bisa mengaktifkan dualnya saja, maka sangat berbeda dengan racing turbo.

Jadi fitur pada racing turbo lebih lengkap dibandingkan dual band. Selain itu, mappingnya juga lebih stabil.

3. Mapping

Di urutan ketiga, perbedaan keduanya juga terjadi pada mapping. Bisa dikatakan bahwa mapping dari racing turbo lebih stabil daripada mapping tipe dualband. Dalam banyak kasus, ketika dualband sebelumnya sudah disetting dan di save. Kemudian motor digunakan untuk perjalanan, seringkali tiba-tiba angka berubah.

Perubahan setingan tersebut memang kerap kali terjadi pada tipe ECU juken 5 dualband. Hal tersebut biasanya terjadi dengan ditandai berubahnya live angka padahal tidak diubah sama sekali. Nah, pada racing turbo perubahan seperti tadi sangat jarang terjadi.

4. Harga

Perbedaan paling terlihat antara keduanya adalah dari segi harga. Karena kualitas racing turbo lebih bagus tentu hal itu membuat harganya jauh lebih mahal. Harga keduanya pun memang sangat berbeda. Bahkan selisihnya lebih dari 500 ribu.

Jika di toko online untuk juken 5 dualband harga yang ditawarkan berkisar mulai dari 250 ribu hingga 430 ribu. Berbeda dengan juken 5 racing turbo yang harganya diatas dari Rp. 1 juta. Namun, harga tersebut tentu bisa berbeda tergantung daerahnya.

Berikut tadi adalah pembahasan tentang apa yang dimaksud dengan ECU. Disebutkan juga perbedaan antara dua tipe ECU yakni perbedaan ecu juken 5 dualband dan racing turbo yang perlu pengguna ketahui. Setelah lebih paham, alangkah baiknya pertimbangkan terlebih dahulu sebelum membeli.