Don't Touch My Gang Episode 9 : Persahabatan, Pengkhianatan dan Egois

- Youtube
Olret – Don't Touch My Gang Episode 9 mengisahkan persahabatan antara gang kratai yang sudah saling menerima dan memberikan alasan masing-masing. Namun siapa sangka, percakapan di antara mereka bocor yang membuat Gang T semakin marah. Lantas siapa yang membocorkan masalah ini?
Drama Thailand Don't Touch My Gang tayang di WeTV dengan jumlah 12 setiap hari sabtu. Drama ini diperankan oleh Pluem Purim Rattanaruangwattana, Minnie Phantira Pipityakorn, Sing Harit Cheewagaroon, Vangoe Ratchapon Pootong dan Fuaiz Thanawat Shinawatra sebagai pemeran utama.
Don't Touch My Gang Episode 9 : Persahabatan, Pengkhianatan dan Egois
Gang Karak yang semakin mengancam membuat gang kratai harus menyusun recnana. Kiao pun memberikan ide supaya mereka menghajar salah satu anggora gang T dan mengatakan bahwa itu adalah dari gang karak.
Tentu saja hal ini membuat pro kontra, sebagian besar setuju namun tidak dengan Boi. Melihat hal itu, Boi pun mengutarakan pendapatnya bahwa itu hal yang tak benar. Boi lalu mengajak Ohm mengobrol sementara dan mengatakan alasannya dia tak setuju. Karena Ohm mulai curiga dengan sikap Boi, akhirnya Boi pun mengatakan bahwa dia menyukai Arty dan tidak tak bisa menahan perasaannya lagi.
Akhirnya Ohm pun mengalah dan mengumpulkan Kiao dan Moo. Di lain sisi, Moo yang baru saja harus memilih apakah dia akan menjadi pemain e sport profesional dan mengorbankan sekolahnya. Sedangkan Kiao ingin melamar Pun sebagai calon istrinya.
Ohm pun mengatakan bahwa Boi mencintai kak Arti dan mereka sudah tahu hal itu dan tidak begitu kaget. Akhirnya mereka pun membuat rencana baru dengan bersekutu kepada Gang T.
Namun siapa sangka, salah satu anggota gang T dihajar habis-habisan dan membuat Arty sangat marah. Dia pun berjanji akan melayangkan surat untuk menantang gang Kratai untuk bertempur.
Ohm yang sudah sangat bingun menyelesaikan masalah ini justru kembali harus bertengkar dengan teman-temannya. Moo akhirnya memilih pergi dan berlatih game, Boi dan Kiao juga berhenti menjadi anggota Kratai.
Ending Don't Touch My Gang Episode 9
Saat arty dan anggota gangnya ingin menghajar anggota gang Ktarai, akhirnya Ohm pun datang menghadap dan mengatakan dia tidak tahu siapa yang memukul anggota gang T. Dia juga mengatakan mulai hari ini gang kratai sudah dibubarkan.
Dia akan menanggung semua beban yang ada, lalu Arty pun meminta semau untuk menyerbu Ohm. Lantas apa yang akan terjadi selanjutnya?
Penasaran bukan? Jangan lupa untuk menontonnya di Don't Touch My Gang Episode 10 minggu depan.