Faceless Love Episode 1 : Bos yang Manja dan Rese

Faceless Love Episode 1
Sumber :
  • twitter

OlretFaceless Love Episode 1 mengisahkan Veekij yang mencari seorang sekretaris baru karena sekretarisnya yang juga sepupunya ingin terlepas dari tugas tersebut. Dia pun akhirnya melakukan interview. Namun akhirnya dia adu mulut dengan Mirin, yang membuatnya memastikan bahwa cewek tersebut harus menjadi sekretarisnya.

Love Sea the Series Episode 8 : Cinta, Masa Lalu dan Balas Dendam Orang Tua

Drama Thailand Faceless Love diperankan oleh Dew Jirawat Sutivanichsak, Kao Supassara Thanachart dan Luke Ishikawa Plowden sebagai pemeran utama.

Drama ini juga didukung oleh Ployphach Phatchatorn Thanawat, June Wanwimol Jaenasavamethee, Pepper Phanuroj Chalermkijporntavee, JJ Chayakorn Jutamas, Tao Sarocha Watittapan, Parn Thanaporn Wagprayoon, Aon Kevlin Kotland dan Aey Narinthorn Na Bangchang.

Faceless Love Episode 1 : Bos yang Manja dan Rese

5 Fakta Fort Thitipong Sangngey, Pemeran Mahasamut di Love Sea The Series

Faceless Love Episode 1

Photo :
  • twitter

Saat kecil, Veekij yang sedang bermain di taman bermain bersama ibunya awalnya sangat bahagia. Sehingga akhirnya, ibunya pergi meninggalkannya karena suatu alasan, Veekij kecil pun menangis dan mengakibatkan dia trauma dan tidak bisa melihat wajah orang lain dengan jelas.

My Love Mix-Up! Episode 10 : Persiapan Masuk Universitas dan LDR

Setelah dewasa, dia pun menjadi penerus perusahaan kakeknya dan menjadi bos. Selama ini, dia sangat manja dan sesuka hati dalam bekerja. Beruntungnya dia selalu dibantu oleh sepupunya yaitu Chanon.

Chanon yang terlalu sibuk akhirnya mencoba mencari sekretaris baru untuknya. Sudah banyak kandidat yang akan di interview. Namun tiba-tiba, Veekij pun meminta jadwal berubah satu jam sebelumnya.

Mirin Seorang pengangguran karena tak pernah lolos interview

 

Faceless Love Episode 1

Photo :
  • twitter

 

Di lain sisi, Mirin seorang anak yang pintar dengan penampilan yang vintage. Dia sudah 2 tahun menanggur karena tak pernah lulus interview pekerjaan. Dia pun akhirnya menjadi pengantar makanan ibunya kepada para pelanggan.

Sehingga akhirnya, dia pun mendapatkan panggilan pekerjaan kesekian kalinya. Dia pun akhirnya berjanji akan mendapatkan pekerjaan ini. Dia pun berangkat sebelumnya dan berjalan ke pasar melewati berbagai penjual.

Namun naasnya, dia mendapatkan kabar bahwa interview di percepat yang membuatnya harus naik ojek. Sesampainya di lokasi interview, dia langsung membuat kesalahan karena lari-lari dan membuat semua barangnya berjatuhan.

Mirin, Chanon dan Veekij

Saat semua sudah berkumpul, Veekij yang melakukan interview sangat kesal karena ada salah satu yang belum datang yaitu Mirin. Saat Vee melihatnya, dia pun mengatakan penampilannya tak cocok dan membuatnya langsung di diskualifikasi.

Tak terima dengan hal itu, mirin pun mengatakan jangan menilai orang dari penampilannya. Namun saat dia ditanya tentang pengalaman, dia juga tak memilikinya. Namun dia meyakinkan bahwa dia bisa cepat belajar dan ingatannya tinggi.

Setelah perdebatan panjang, akhirnya dia pun lolos ke tahap selanjutnya. Namun dia tetap harus mengubah penampilannya.

Chanon pun membantu mengubah penampilannya setelah memberikan gambaran orang yang profesional. Dia pun membelikan banyak pakaian, membawa ke salon sehingga dia sangat pantas untuk menjadi seorang sekretaris.

Sesampainya di kantor, Mirin juga harus belajar dengan Ewes yang merupakan asisten dari Chanon. Ewes pun sangat kaget dengan penampilan barunya, namun dia selalu mendukungnya.

Ending Faceless Love Episode 1

Faceless Love Episode 1

Photo :
  • twitter

Setelah begadang semalaman untuk menghapalkan tugas-tugas yang diberikan oleh Vee. Ternyata di pagi hari, dia hanya diberikan tugas untuk membuat coklat hangat untuknya. Mirin pun pergi ke pasar dan membeli semua kebutuhannya dan membuat coklat hangat tersebut.

Ternyata Vee sangat menyukainya dan mencium bau yang ada di Mirin. Dia juga penasaran kenapa nama mirin mirip dengan nama ibunya. Lalu apa sebenarnya hubungan Mirin dengan Ibu Vee?

Penasaran bukan? Jangan lupa untuk menonton Faceless Love Episode 2.