Nambah Prestasi, NCT Dream Catat Rekor Baru di Chart Billboard 200 dan Artist 100 Lewat Album ISTJ

NCT Dream
Sumber :
  • Twitter/ NCTsmtown_DREAM

Olret – Boy group NCT Dream mencatat prestasi baru di sejumlah chart Bilboard lewat comeback full album ketiga mereka 'ISTJ'.

Akun Media Sosial NCT dan NCT 127 Berhenti Mengikuti Taeil, Karma Itu Adil?

Mengutip dari Soompi pada Rabu (30/8/2023), meskipun NCT Dream telah merilis full album ketiga 'ISTJ' di Korea Selatan dan platform digital lainnya pada tanggal 17 Juli 2023 lalu, album mereka baru dirilis di Amerika Serikat pada tanggal 18 Agustus 2023.

Itu artinya, penjualan album fisik untuk 'ISTJ' baru dilakukan satu bulan setelah perilisan resmi di Korea Selatan.

Taeil NCT Follow Lucas di Tengah Tuduhan Selingkuh

Meskipun begitu seluruh lagu tersebut dapat didengarkan di sejumlah platform musik online di sluruh dunia sejak tanggal 17 Juli 2023.

Sebagai hasilnya album 'ISTJ' baru saja debut di sejumlah chart Billboard satu bulan setelah perilisan.

Rangkuman Kasus Taeil NCT yang Bikin Merinding

Untuk chart album hingga tanggal 2 September 2023, full album ketiga NCT Dream 'ISTJ' sukses debut di peringkat No.28 Billboard 200.

Ini merupakan ranking tertinggi mereka di chart tersebut, menyusul full album kedua mereka 'Glitch Mode' yang dirilis tahun lalu, berhasil debut di posisi ke-50 Billboard 200.

Halaman Selanjutnya
img_title