5 Hal yang Harus Kamu Renungkan Saat Menyerah dan Lelah
- tiktok
Olret – Dalam berproses di kehidupan yang sedang kamu jalani. Pasti, akan ada banyak hal yang membuatmu terjatuh dan merasa bahwa hidup ini tak ada artinya.
Mulai dari masalah internal seperti perasaan insecure dan merasa tidak berguna. Hingga masalah eksternal seperti gagal dalam pekerjaan atau hubungan.
Kekecewaan, kegagalan, pengkhianatan, sulit move on dan semua hal yang berhubungan dengan itu, seakan semakin menunjukkan bahwa hidup itu tak adil dan tidak ada alasan lagi untuk melanjutkan hidup.
Padahal, jika kamu berhenti dulu dan merenung. Kamu lepaskan dahulu segala masalah dan kepenatan dalam hidupmu. Saat perasaan ingin menyerah atau mengakhiri semuanya itu muncul. Renungkanlah kembali 5 hal ini, agar kamu tidak lagi merasa terlalu terbebani dan kembali kuat untuk lanjut berproses.
1. Sadarilah Bahwa Ini Bukan Pertama Kalinya Kamu Jatuh dan Gagal Dalam Hidup. Sebenarnya Kamu Sudah Terlatih Sejak Dulu Dan Terbukti Selalu Berakhir Baik-Baik Saja.
Sejak kecil kamu sudah diberikan masalah dan tantangan untuk diselesaikan. Hanya saja, dulu saat awal-awal masalah muncul. Kamu masih punya orang-orang yang bisa kamu andalkan untuk membantumu dalam menghadapinya, seperti orang tuamu.
Hingga semakin dewasa atau bertambah usia, masalahmu semakin banyak, rumit dan lebih banyak yang harus kamu selesaikan sendiri. Kamu mulai sadar bahwa masalah itu harus kamu selesaikan dengan akal, kecerdasan dan kemampuan yang kamu punya.
Jadi, jika sekarang kamu berada di fase dimana kamu terjatuh lagi, kamu terluka lagi, kamu dikhianati lagi, kamu ditinggalkan lagi, bahkan hidupmu begitu hancur kali ini. Percayalah, bersama dengan waktu dan kemampuan yang kamu punya, kamu pasti bisa mengatasinya lagi.
Dan percayalah pula, kamu akan tetap berakhir baik-baik saja. Sama seperti sebelumnya.
2. Ingatlah Sebagai Manusia Kamu Adalah Makhluk Yang Cerdas Dan Beruntung. Selain Itu, Ada Banyak Orang Yang Ingin Jadi Kamu.
Manusia itu punya satu kemampuan paling hebat, selain akal yang dimilikinya. Itu adalah kemampuan beradaptasi atas hidup dan lingkungan baru, hingga masalah baru. Bahkan, dikondisi paling terdesak. Manusia bisa berpikir dengan lebih pintar atau bekerja lebih cepat.
Jika pekerjaanmu gagal, percayalah kamu akan cepat beradaptasi atas masalah itu dan segera mencari cara untuk tetap bertahan. Jika hubunganmu gagal. Walau awalnya kamu sangat terluka dan kecewa, akhirnya kamu akan berusaha untuk menerima, bahkan menemukan seseorang yang lebih baik.
Jadi sebagai makhluk yang cerdas, harusnya kamu merasa beruntung. Gunakan kemampuan dan kecerdasan yang kamu punya untuk terus mengembangkan diri. Lagipula, tak tahukah kamu, bahwa sebenarnya ada banyak orang yang ingin jadi kamu, karena melihat hidupmu seolah begitu sempurna.
3. Kamu Masih Punya Banyak Mimpi Yang Ingin Kamu Raih. Sehingga Walau Ada Satu Dua Mimpi Yang Gagal, Itu Bukanlah Akhir Dari Segalanya.
Renungkan dan buatlah daftar apa yang kamu impikan dan inginkan dalam hidupmu. Lihat dan sadarilah, selama kamu masih hidup, itu berarti masih ada kesempatan untuk meraih mimpi-mimpi itu kembali. Jadi jangan menyerah dulu, jangan merasa semua usaha yang kamu lakukan tidak ada gunanya.
Percayalah, kamu hanya sedang lelah saja dan saatnya untuk menikmati hidup atau keluar menuju tempat baru yang lebih bisa menyenangkan hatimu lagi.
Ingat, meski ada satu dua kegagalan dalam hidupmu. Selalu ada cara untuk memulai semuanya dari awal. Dan siapa tahu, keberhasilan yang kamu peroleh nanti, justru lebih dari apa yang pernah kamu impikan.
4. Jangan Pernah Merasa Sedang Memikul Semua Beban Sendiri. Kamu Masih Punya Teman, Sahabat dan Keluarga Yang Bisa Kamu Andalkan.
Terkadang, yang membuatmu merasa sedang berjuang sendirian adalah dirimu sendiri. Ketika kamu memilih untuk memendam perasaan, tidak berani untuk mengkomunikasikan dan mencari solusi dengan orang lain, atau meminta bantuan pada mereka yang paling dekat denganmu.
Iya, kamu melakukannya karena ada alasan tertentu. Tapi, sadarilah, bahwa kamu tidak bisa hidup sendiri di dunia ini. Saat kamu ingin menangis, menangis saja bersama teman-teman yang tulus selalu bersamamu. Saat kamu benar-benar butuh bantuan, coba komunikasikan dengan keluarga atau orang yang bisa kamu percaya.
Percayalah, masih banyak orang baik di dunia ini, masih banyak sahabat dan teman yang benar-benar tulus, dan tak semua orang tua akan lepas tangan dari masalah anaknya. Jadi ketika kamu tak kuat, jujur saja pada orang yang tepat, karena Tuhan pasti memberikan petunjuk dan solusi terbaik bagi masalahmu.
5. Gagal Dalam Hubungan Memang Sangat Menyakitkan. Namun Ketika Kamu Percaya Tuhan Menciptakan Berpasang-pasangan. Jangan Pernah Berhenti Menjadi Lebih Baik Untuk Mendapatkan Seseorang Yang Tepat.
Ketika kamu gagal dalam pekerjaan atau usahamu, kamu masih bisa mencoba untuk memulai dari awal dan berusaha lebih baik lagi.
Namun ketika kamu gagal dalam hubungan dan itu hubungan yang menyakitkan. Sebelum memulai kembali, kamu harus belajar merelakan.
Dan Itu bukan hal yang mudah, move on itu tak semudah orang mengatakan atau tips-tips yang sering kamu temukan.
Tapi tak mudah, bukan berarti tak bisa. Bersama dengan waktu dan kesibukan baru, kamu perlahan pasti bisa merelakan dengan sepenuh dan seikhlas mungkin. Bahkan, kamu akan menemukan orang baru yang lebih baik dan mampu menyembuhkan hati yang pernah terluka itu.
Jadi jangan menyerah dulu saat putus hubungan dengan seseorang. Jangan merasa tak berharga pula saat kamu ditinggalkan. Terkadang bukan kamu yang tak pantas untuknya, tapi dialah yang tak pantas bagimu. Sehingga dia menyerah dan pergi begitu saja.
Sedang untukmu, tetaplah berusaha menjadi lebih baik dan fokus memperbaiki diri. Pasti akan ada saatnya, kamu menemukan atau ditemukan oleh orang yang tepat.