Pindah Platform Komunitas, Artis SM Entertainment Bergabung dengan Weverse?

Seluruh artis SM Entertainment dikabarkan akan bergabung ke Weverse
Sumber :
  • Twitter: koreaboo

Olret – Para penggemar artis di bawah naungan SM Entertainment siap-siap menyelami platform komunitas online baru.

Langsung Trending, Lucas Ex-NCT Buka Akun Twitter

Menurut laporan dari pihak insiders dari dunia hiburan Korea Selatan, SM Entertainment telah membuat kesepakatan dengan HYBE LABELS dan Kakao untuk bergabung dengan platform komunitas baru Weverse.

Mengutip dari Koreaboo pada Sabtu (15/4/2023), seluruh artis SM Entertainment yang sebelumnya aktif menggunakan platform seperti Kwangya Club, LYSN, kabarnya akan memindahkan seluruh aktivitas mereka ke Weverse.

Berat Badan V BTS 72,5 Kg Pasca Wajib Militer

Mulai dari artis generasi pertama SM Entertainment, seperti Kangta dan BoA, hingga artis generasi keempat aespa akan menyapa penggemar dan melaporkan aktivitas mereka melalui platform Weverse.

Tidak hanya itu, dengan adanya kesepakatan bergabungnya artis SM Entertainment ke Weverse, merchandise dan album dari artis SM Entertainment juga akan tersedia di Weverse Shop.

Chanyeol EXO Cameback Dalam Film Thriller Misteri The Frog bersama Yoon Kye Sang dan Go Min Si

Weverse juga kabarnya sukses mendapatkan hak untuk menjalankan platform berbayar untuk semua artis di bawah naungan SM Entertainment.

Seluruh artis SM Entertainment dikabarkan akan bergabung ke Weverse

Photo :
  • Twitter: koreaboo
Halaman Selanjutnya
img_title