Perbanyak Bersyukur, Sebab Mengeluh Hanya Menjadikan Kita Orang yang Kufur

Bersyukur
Sumber :
  • freepik.com

Olret – Mereka orang-orang yang tidak pandai bersyukur adalah mereka-mereka yang mengingkari dan menutup diri dari semua nikmat yang telah Allah berikan padanya selama ini. Jangan lupa bersyukur atas nikmat Allah yang telah berikan agar kamu tidak kufur. Allah Subhanahu Wa Ta'ala berfirman yang artinya :

Semoga Apapun Yang Sedang Kamu Perjuangkan, Mendapatkan Ridho Allah Dan Berhasil Kamu Raih

"Maka nikmat Tuhanmu yang manakah yang kamu dustakan?" (QS. Ar-Rahman 55)

Jangan Lupa Untuk Terus Bersyukur, Saat Kita Selalu Mendapatkan Lebih Dari Apa yang Pikir Kita Bisa Miliki. Karena Sungguh Allah Itu Maha Pemurah.

Sungguh Allah itu Maha Pemurah, kita minta satu kebaikan, malah dikasih dua kebaikan, kita minta yang sederhana, eh malah di kasih yang mewah, kita ngga minta, eh Allah malah ngasih, sungguh begitu sayangnya Allah terhadap hamba-Nya.

Curhatkan Saja Pada Allah, Karena Hanya Dia Yang Mengerti Sulitnya Ikhlas Dan Sabar

Lantas, sudahkah kita mensyukuri semua itu? Apa malah kita jadi lalai dalam bersyukur? Semoga tidak, semoga kita senantiasa diberi nikmat, nikmat untuk senantiasa bisa mensyukuri setiap karunia-Nya, aamiin.

Bukankah Siapapun Bisa Untuk Berbuat Baik, Tapi Tak Semuanya Bisa Ikhlas Dalam Melakukannya?

Yang susah itu bukan masalah berbuat baiknya, karena melakukan kebaikan itu tidak ada ukurannya, apapun bisa kamu berikan atau lakukan untuk siapapun itu, tapi masalahnya adalah, ikhlas dalam melakukan itu semua bukanlah hal yang mudah.

Halaman Selanjutnya
img_title
Berbahagia dan Bersedih Sewajarnya, Karena Hidup Allah Ciptakan Untuk Disyukuri Bukan Diratapi