Plagiarism Masih Berlanjut, Taemin SHINee Umumkan Comeback dengan Album "Guilty"

Fakta fanmeeting Taemin SHINee RE:Act
Sumber :
  • Twitter/SMTOWN Global

OlretTaemin SHINee dikonfirmasi akan segera comeback pada 30 Oktober mendatang dengan mini album keempat “Guilty”. Ini sekaligus menandai kembalinya Taemin setelah 2.5 tahun pasca “Advice” di 2021 silam.

11 Lagu K-Pop yang Paling Romantis, Cocok Didengarin Saat Valentine

Setelah hiatus 2 tahun karena wajib militer, kini Taemin siap menyapa penggemarnya dengan musik baru.

Menurut Naver, anggota SHINee memang seperti menyerahkan tongkat estafet secara harfiah karena mereka tidak pernah berhenti sejak 3 anggota menyelesaikan wamil. Mereka merilis “Don’t Call Me” sebagai sebuah grup di 2021. Lalu setiap beberapa bulan mereka membuat album solo, drama, musikal, konser solo, fanmeeting atau SMTOWN.

Shawol Ayo Nabung, Minho SHINee Akan Gelar Fancon di Awal 2024 Mendatang

Hal ini terus berlanjut hingga 2023 ini. Seperti di bulan September lalu, Key baru saja comeback dengan mini album kedua “Good and Great” lalu ia menyerahkan tongkat estafet pada Taemin untuk comeback dengan mini album keempat “Guilty”.

Meski juga aktif sebagai solois, member SHINee memiliki tradisi untuk saling memplagiat satu sama lain. Sejak awal debutnya, mereka telah membuat album solo yang senada satu sama lain dengan akhiran ‘SS’, seperti: Ace, Base, Face, Voice, dan Chase.

Setelah 1 Dekade, SHINee Kembali Jadi Line Up MMA 2023 di Anniversary ke-15

Hal ini berlanjut dengan judul lagu mereka. Taemin merilis “Never Gonna Dance Again”, kemudian Key membuat lagu “Ain’t Gonna Dance”, dan Onew menyanyikan “Dance Whole Day”, sebagai lagu solo mereka.

Tidak berhenti sampai disitu, bila dulu Jonghyun merilis lagu “Crazy (Guilty Pleasure”, maka Key juga merilis “Guilty Pleasure” di 2022, dan saat ini Taemin juga akan membuat album dan lagu “Guilty”.

Dalam sesi wawancara dengan W Korea, Key mengungkap bahwa meskipun mereka aktif sebagai solois, fans SHINee tidak perlu merasa khawatir idolanya akan bubar. Karena dari albumnya saja masih terlihat kalau mereka adalah bagian dari SHINee meski sedang tampil seorang diri.

Bagaimana menurutmu?