Setelah 1 Dekade, SHINee Kembali Jadi Line Up MMA 2023 di Anniversary ke-15

SHINee
Sumber :
  • Twitter/SHINee

Olret – Melansir X @melon pada Rabu, (22/11/2023), MMA mengumumkan SHINee sebagai tambahan line up untuk MMA 2023.

11 Lagu K-Pop yang Paling Romantis, Cocok Didengarin Saat Valentine

SHINee dikonfirmasi akan bergabung bersama NCT DREAM, ZEROBASEONE, RIIZE, BOYNEXTDOOR, KISS OF LIFE, STAYC, NewJeans, IVE dan aespa untuk acara musik tahunan yang digelar pada 2 Desember di Inspire Arena pukul 17:00 KST.

SHINee telah merayakan hari jadinya yang ke-15 tahun pada 25 Mei lalu. Di perayaan debutnya yang ke-15 tahun, grup veteran ini juga merilis full album kedelapannya, “Hard”. Album ini juga menandai kembalinya Taemin pasca wajib militer dan bergabung menjadi grup yang utuh bersama SHINee.

Shawol Ayo Nabung, Minho SHINee Akan Gelar Fancon di Awal 2024 Mendatang

Di 2023 ini, SHINee menunjukkan kerja kerasnya yang luar biasa dalam menyuguhkan berbagai musik berkualitas baik para soloisnya maupun kerja mereka secara grup.

Dimulai dari solois Key dengan album repackage kedua “Killer” pada 13 Februari, lalu Onew dengan full album pertama “Circle” pada 6 Maret, lalu full album kedelapan SHINee “Hard” pada 26 Juni, mini album kedua Key “Good and Great” pada 11 September, dan mini album keempat Taemin “Guilty” di 30 Oktober.

5 Drama Korea Terbaik Dari Han So Hee, My Name Hingga Nevertheless

SHINee akan kembali hadir di MMA untuk pertama kalinya dalam 10 tahun dan menunjukkan penampilan spesialnya sebagai hadiah bagi para penggemarnya yang telah mendukung mereka sejak debut hingga saat ini.

Tahun ini, mereka akan kembali setelah 1 dekade ke panggung megah MMA 2023 untuk memperingatnya debut ke-15 tahun.

Halaman Selanjutnya
img_title