Tertangkap Merokok dalam Ruangan, D.O. EXO Kena Hukuman Denda: Segini Besaran Nominalnya!

D.O. EXO
Sumber :
  • Twitter/ soompi

Olret – D.O. EXO mendapatkan denda karena ketahuan merokok di dalam ruangan.

Johnny NCT dan Winwin Unfollow Taeil di Tengah Kasus Kejahatan Seksual

Mengutip dari Soompi pada Rabu (6/9/2023), pada bulan Agustus 2023 lalu, akun YouTube EXO mengunggah video di balik layar penampilan EXO di sejumlah program musik mingguan, untuk merayakan comeback album terbaru mereka 'Cream Soda'.

Secara khusus, video tersebut menampilkan kesibukan member EXO di ruang tunggu program musik MBC 'Music Core'. D.O. diduga terlihat memakai rokok elektronik di ruang tunggu.

Acara Fan Sign Solo Jaehyun NCT Ditunda, Diduga Akibat Kasus Pelecehan Taeil NCT

Menanggapi hal tersebut, seorang netizen mengajukan keluhan ke Pusat Kesehatan Masyarakat Mapo terkait kebiasaan merokok di dalam ruangan yang dilakukan D.O.

Pihak Pusat Kesehatan Masyarakat Mapo memberikan respon dengan menyertakan pasal-pasal yang telah dilanggar sang idola.

Cewek Gila K-Pop Gampang dan Murahan, Aduh Kok Gak Bisa Bedakan Oppa Hunter dengan K-Popers!

“Pasal 9, Ayat 4, Angka 16 Undang-Undang Promosi Kesehatan Nasional menetapkan gedung perkantoran, pabrik, dan gedung serba guna dengan luas lantai 1.000 meter persegi atau lebih sebagai seluruhnya bukan bangunan non-kesehatan atau bukan area merokok," ungkap pihak Pusat Kesehatan Masyarakat Mapo.

Mereka melanjutkan, "Melanggar peraturan ini dapat dikenakan denda hingga 100.000 won (sekitar Rp 1,1 juta ).”

Pusat Kesehatan Masyarakat Mapo juga menekankan bahwa merokok di dalam gedung perusahaan penyiaran merupakan pelanggaran.

D.O. dan agensinya telah menjelaskan bahwa dia menggunakan rokok elektronik bebas nikotin.

Namun, mereka tidak dapat memberikan bukti bahwa produk tersebut bebas nikotin dalam deskripsi bahan dan instruksi produk. Akibatnya, denda diberikan kepada yang bersangkutan.

Sementara itu, D.O. secara pribadi telah berjanji untuk setia mematuhi hukum sebagai figur publik di masa depan.