Jadilah Dirimu Sendiri, Karena Hidupmu Bukan Untuk Memuaskan Orang Lain

Hargailah Dirimu
Sumber :
  • instagram

Olret – Berhentilah, untuk memikirkan pandangan orang lain terhadapmu. Berhentilah, untuk merasa cemas dan khawatir soal penilaian orang lain pada apa yang kamu lakukan.

Hari Ini Kita Diatas Tanah, dan Esok Tanah Diatas Kita. Sudahkah Kita Bersiap?

Sebab, hidupmu bukan tergantung pada orang lain, kebahagiaanmu ada ditanganmu sendiri dan kamu ada, bukan untuk memuaskan keinginan semua orang.

Hiduplah seperti yang kamu mau dan harapkan. Ketika, Tuhan memberikan banyak pilihan, juga kesempatan. Ketika kamu tidak pernah melanggar norma ataupun menganggu seseorang. Juga, ketika kamu hanya ingin fokus untuk tetap maju dan menjadi lebih baik.

Percayalah, Kebahagiaan Sejati Lebih Dekat Pada Hati Yang Sering Disakiti dan Dikecewakan

Jika memang ada omongan yang mengganggumu, ada seseorang yang tak puas pada apa yang kamu kerjakan. Maka itu menjadi urusan dan hidup mereka, bukan masalahmu. Apalagi, menjadi beban yang harus kamu pikirkan.

Jadilah Dirimu Sendiri, Dengan Melakukan Sesuatu Yang Memang Nyaman Untuk Kamu Kerjakan, Tapi Siap Pula Kamu Pertanggung jawabkan

Hal yang salah adalah ketika kamu melakukan suatu pekerjaan, yang hanya menuruti keinginan dan kesenanganmu saja tanpa memikirkan akibat yang kamu akan kamu dapatkan. Salahnya lagi, kamu lalai dalam mempertanggung jawabkannya atau berusaha menghindar darinya.

Asik dan Menyenangkan Di Kencan Pertama, Akan Membuat Gebetan Semakin Tertarik Sama Kamu

Namun, jika memang perbuatan atau pekerjaanmu berimpact baik untuk dirimu, kamu nyaman pula mengerjakannnya dan mencintainya sepenuh hati. Maka kerjakanlah dan lakukanlah hal itu. Pastikan, apa yang kamu lakukan akan membawamu untuk menjadi seseorang yang lebih baik, lebih maju, kreatif dan berhasil di masa depan nanti.

Halaman Selanjutnya
img_title