Semakin Kamu Merasa Letih, Semakin Dekat Dengan Apa yang Ingin Kamu Raih

Merasa lelah
Sumber :
  • freepik.com

Olret – Lelahmu akan berujung pada bahagia saat engkau tetap berjalan meski kau merasa tak lagi mampu untuk meneruskan perjalanan. Letihmu akan terbayar ketika semua kesulitan kau hadapi dengan penuh sabar.

Belajarlah Memaafkan Kesalahan Orang, Karena Manusia Tempatnya Salah dan Khilaf

Tak mudah memang untuk menggapai apa yang sangat ingin kita raih. Butuh perjuangan, doa, dan kesabaran yang lebih. Namun kelak ketika kau telah berhasil menggapainya, letihmu saat ini akan menjadi kenangan manis yang tak pernah bisa kau lupakan karena dari sanalah kau banyak menghabiskan waktu untuk menangis.

Ketika Kesedihan Menimpamu, Yakinlah Bahwasanya Itu Hanya Sementara. Tidak Akan Lama Karena Sesudahnya Ada Kebahagiaan yang Menantimu.

Apa-apa yang ada di dunia ini semuanya memiliki pasangan. Laki dengan perempuan, masalah dengan solusi, pun kesedihan dengan kebahagiaan. Maka dari itu jangan berputus asa dalam menjemput kebahagiaan tersebut, walau masalah datang silih berganti.

Jangan Pedulikan yang Membencimu. Sebab Masih Ada Tuhan yang Selalu Ada untukmu

Kita hanya butuh berdoa lebih kuat lagi, bersabar lebih luas lagi, dan belajar menerima dengan ikhlas apa yang terbaik menurut-Nya. Di setiap langkah, hadirkan Allah. Allah yg memberikan masalah itu, maka Allah yang akan menuntaskannya untukmu.

Tak Semua Keindahan Menjadi Kenyataan, Ada Beberapa Kenyataan yang Menggantung dan Hanya Menjadi Sebuah Angan.

Keindahan yang kita harapkan mungkin beberapa masih berada dalam genggaman dan ada pula yang terlepaskan. Semua akan menjadi hal baik saat kita dapat menerima kenyataan dengan baik.

Aku Mencintaimu Dengan Cinta Tulus, Iman dan Taqwa Bukan Nafsu Belaka

Yang indah itu bukan apa yang kita bayangkan dan harapkan. Tetapi yang indah ialah apa yang Allah berikan. Karena Dia pasti memberikan yang terbaik untuk hamba-hamba Nya, meskipun dengan cara yang tak pernah kita inginkan.

Suka atau tidak, jika itu datangnya dari Allah maka pasti terdapat kebaikan. Selebihnya tergantung bagaimana kita menyikapinya; dengan tetap selalu bersyukur atau dengan sebuah penyesalan yang berakhir dengan menyalahkan. Maka semoga kita menjadi mereka yang selalu bersyukur yaa.

Kadang Sebelum Menemukan Keindahan dan Kesuksesan, Cobaan dan Kegagalan Datang Silih Berganti Untuk Menguji Seberapa Tangguh Kita Menghadapinya.

Mungkin kamu pernah hampir menyerah dan putus asa atas semua cobaan dan derita yang kamu hadapi. Bahkan untuk bangkit dari keterpurukan kamu juga sudah susah, namun kamu sadar betul bahwa untuk meraih kesuksesan sama dengan menaiki anak tangga.

Dimana setiap anak tangga akan memberikanmu sebuah pembelajaran yang berharga.  Kamu sadar betul bahwa saat masalah datang, Tuhan tengah mencari tahu apa yang kamu butuhkan.

Pada akhirnya kamu berserah diri kepada Tuhan, karena memang Dia lah yang memberikan keputusan atas semua takdir yang ada. Kamu juga tak ingin menyerah begitu saja, karena sangat yakin bahwa pertolongan Tuhan akan selalu ada bagi setiap hamba-Nya yang tak pernah menyerah dan putus.

Bukankah semua akan indah pada waktunya? Itulah hal yang kamu percayai dan yakin suatu saat hari itu akan datang.

Selalu ingat bahwa tidak ada kesuksesan yang instan, semuanya butuh proses

Tidak ada kesuksesan yang instan, kalimat sederhana yang pasti sering kamu dengar dan harus kamu percayai. Percayalah bahwa semua orang, baik itu selebriti, atlet, pengusaha ataupun yang lainnya pasti pernah mengalami masa-masa sulit.

Dalam masa sulit memang akan membuatmu merasa lelah dan ingin menyerah, tapi jika kamu berhasil melewatinya, kamu akan menjadi pribadi yang lebih kuat. Jadi jangan ragu untuk terus memperjuangkan mimpimu walaupun kamu melewati masa sulit.