Merantau Bukan Pilihan Tapi Keadaan yang Membuatku Jauh Dari Orang yang Kusayang
- unsplash.com/@odiin
Bila jauh dari orang tua, kami lebih memilih menceritakan hal yang baik-baik saja. Sebab kami tidak mau permasalahan mereka di tanah rantau semakin membebani pikiran mereka. hanya kebahagiaan seorang ibu dan bapak yang kami inginkan.
“ Ibu Dan Ayah, walaupun kita berjauhan. Aku berjanji sekuat tenaga akan membahagiakanmu. Doa di setiap sujudmu selalu menyertai setiap langkahku menuju kesuksesan itu, tunggu anakmu ini pulang!”
Merantau bukanlah perkara mudah. Jauh dari orang tua adalah hal yang paling sulit dijalani. Namun, berbahagialah mereka yang sedang berada di tanah rantau, semakin jauh dari orang tua, hati mereka justru semakin dekat. sempatkanlah sedikit waktu untuk menghubungi ibu.
Sejujurnya kesedihan terberat yang ada di hati anak rantau adalah jauh dari ibunya. Namun di lubuk hatinya pula, anak rantau percaya bahwa orang yang akan dia bahagiakan selain ayah adalah ibunya.