Selamat! I Live Alone Kembali Raih Reality Show Terbaik di 2023

I Live Alone Raih Program Variety Show Terbaik
Sumber :
  • Instagram/mbc_ilivealone

Olret – “I Live Alone” meraih Program Reality Show Terbaik selama dua tahun berturut-turut dalam Brand Customer Loyalty Awards.

5 Drama Korea Terbaik yang Diperankan Oleh Ha Seok Jin

Melansir Twitter @KCForum pada Selasa, (3/5/2023), “I Live Alone” kembali menjadi program reality show terbaik di tahun ini.

Sebelumnya, acara yang disiarkan melalui MBC ini juga meraih 8 penghargaan dalam MBC Entertainment Award 2022 seperti yang dikutip melalui Soompi.

Gunakan Konsep Kantor, Good & Great Key SHINee Jadi Album dengan Pemasaran Terbaik 2023

Penghargaan ini diantaranya: Daesang (Jun Hyun Moo), Variety Program of the Year (I Live Alone), Best Couple Award (Jun Hyun Moo, Park Na Rae, Lee Jang Woo), Entertainer of the Year (Jun Hyun Moo dan Park Narae), Excellence Variety (Key SHINee), Multiplayer Award (Kian 84), Rookie Award for Variety (Code Kunst), serta Popularity Award (Lee Jang Woo).

Taemin SHINee Dituduh Plagiat Album V BTS, Fans Ungkap Bukti Tak Terbantahkan Ini

Banyaknya penghargaan yang diraih program ini lantaran penonton menyukai tayangan yang tanpa naskah. Sehingga mereka bisa melihat sisi lain dari selebriti yang tinggal sendiri di kediamannya.

Saat mereka berada di rumah, citra keartisan seperti ditinggalkan dan mereka hidup lebih apa adanya, natural dan tidak dibuat-buat.

Halaman Selanjutnya
img_title