Jangan Pilih-Pilih Saat Berbuat Baik, Karena Sekecil Apapun Kebaikan Akan Kembali Pada Kita

Bersedekah
Sumber :
  • freepik.com

OlretAllah selalu sangat adil memberi balasan pada setiap kebaikan yang telah kita persembahkan untuk orang lain. Dan sejatinya, saat kita berbuat baik kepada orang lain, sebenarnya kita tengah berbuat baik kepada diri kita sendiri.

Meski Kesabaran Membuatmu Gelisah, Yakinlah Itu Semua Mengandung Hikmah

Lantas berlakulah baik kepada siapapun, bahkan kepada dia yang sudah jelas-jelas tidak baik kepada kita, karena cepat atau lambat, pasti kebaikan itu kembali kepada kita dengan hitungan yang lebih sempurna.

Allah akan selalu membalas lebih perbuatan kita, sebab itulah mengapa kita harus memperlakukan orang lain dengan baik sebanyak yang kita mampu, karena kebaikan itu akhirnya akan menjaga kita pula dimanapun kita berada.

Jangan Hitung-Hitungan, Merasalah Bahwa Kebaikan Itu Akan Kembali Pada Kita

Baik dan Buruk Adalah Ujian, Tetaplah Renda Hati Saat Dipuji dan Sabar Saat Dicaci

Tidak usah pilih-pilih kasih dia baik atau tidak kepada kita, pukul rata saja untuk berbuat baik kepada siapapun selagi kita mampu melakukannya, karena Allah yang akan membalas kita.

Lantas berlakulah baik kepada orang lain sebanyak mungkin dimanapun kita berada dalam siatuasi yang seperti apapun, agar orang lain pun demikian kepada kita.

Meremehkan Orang Lain? Pikirkan Baik-Baik Dahulu, Takutnya Malu Sendiri

Meski saat kamu berbuat baik, ada saja yang mencibir bahkan menjelek-jelekkan kamu. Kamu tak perlu ambil pusing apa kata mereka. Percayalah, saat kamu berbuat baik , maka pertolongan Allah ada di saat susahmu.

Halaman Selanjutnya
img_title